5 Mantan Musisi yang Banting Setir

29 Agustus 2018 16:35 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
5 Aktor Indonesia yang memulai karier sebagai musisi. (Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan, Adinda Githa/kumparan, Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
5 Aktor Indonesia yang memulai karier sebagai musisi. (Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan, Adinda Githa/kumparan, Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Banyak selebriti Tanah Air yang terkenal dengan ketampanannya dan pesonanya di layar kaca. Namun, ternyata ada pula selebriti yang memiliki keahlian di dunia musik. Mereka pun pernah membentuk grup band pada zamannya, tapi band tersebut lambat laun namanya sirna dan tak eksis lagi di dunia musik. Sehingga membuat mereka banting setir memilih untuk jadi bintang film ataupun presenter.
ADVERTISEMENT
kumparan telah merangkum 5 mantan musisi Indonesia yang kini menjadi aktor dan presenter. Berikut ulasannya.
1. Fachri Albar
Fachri Albar usai melakukan sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (10/7). (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Fachri Albar usai melakukan sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (10/7). (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
Meski sang ayah, Ahmad Albar, sudah tenar sejak era 70-an sebagai vokalis grup musik God Bless, nama Fachri Albar baru mulai dikenal luas oleh masyarakat Indonesia setelah dirinya dipercaya untuk ikut berperan di film 'Alexandria'. Di film tersebut Ai--panggilan akrab Fachri--berperan sebagai Rafi dan beradu akting dengan Julie Estelle serta Marcel Chandrawinata.
Ternyata, dua tahun sebelum Fachri bermain di film 'Alexandria', ia sudah terkenal di kalangan remaja dan pecinta rock di Indonesia. Ya, pria berusia 36 tahun itu merupakan drummer dari grup musik Jibriel yang dibentuknya bersama sang kakak, Fauzy Albar, pada 2003.
ADVERTISEMENT
Jibriel memang merupakan grup musik yang diperkuat oleh anak-anak dari personel God Bless, Fauzy (vokalis) dan Fachri (drummer) putra Ahmad Albar, Nara Putra (gitaris) putra Yockie Suryoprayogo, Rocky Antono (bas gitar) putra Ian Antono, serta Zaindar (gitaris) dan Bagus (pianis). Jibriel sudah memiliki sebuah album bertajuk '...Memecah Kesunyian' yang rilis pada 2008 dengan single populernya 'Raih'.
Jibriel saat ini memang tidak terlalu aktif manggung di berbagai festival musik ataupun menelurkan karya baru. Mereka bahkan hanya satu kali merilis single berjudul 'Terdepan' pada 2014 sebelum akhirnya tenggelam. Memang saat ini kondisi para personel Jibriel sedang tidak baik. Fachri masih mendekam di penjara setelah tertangkap tangan menyimpan dan menggunakan narkoba, sedangkan Nara masih sangat terpukul usai sang ayah meninggal dunia di awal tahun 2018.
ADVERTISEMENT
2. Fedi Nuril
Fedi Nuril (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Fedi Nuril (Foto: Munady)
Setelah menyelesaikan kuliah D3 di Universitas Indonesia, Fedi aktif menjadi bintang iklan dan memainkan peran kecil di film 'Apa Artinya Cinta' (2005) dan 'Janji Joni' (2005). Sayangnya, saat itu ketampanan Fedi masih kalah saing dibandingkan Nicholas Saputra yang menawan bagi remaja perempuan.
Pada 2006, Mira Lesmana berencana membuat sebuah film tentang grup musik dan ia pun mengajak saudaranya, Indra Lesmana, untuk mencari pemeran yang punya bakat besar di dunia musik. Indra kemudian menemukan sosok Ayu Ratna (vokalis), Aries Budiman (drummer), dan Fedi (gitaris), dan grup musik serta film 'Garasi' rilis kala itu.
Meski tak sengaja bersatu dalam sebuah band, rezeki Fedi bersama Garasi tergolong baik. Sebab, mereka pernah manggung di Jepang pada 2007. Selain itu, dua album pertama yang mereka rilis juga selalu dapat tempat yang baik di masyarakat Indonesia, terutama pecinta musik pop rock 90-an.
ADVERTISEMENT
Pada 2009, Ayu mengundurkan diri dari Garasi karena merasa semua personel, termasuk Fedi, sudah terlalu sibuk dengan pekerjaannya masing-masing. Kala itu, Fedi memang tengah naik daun berkat film 'Ayat-Ayat Cinta' yang dibintanginya.
Selang beberapa tahun kemudian, Fedi memang tak lagi fokus membangun Garasi dan aktif menjadi aktor film. Sejak 2015, Fedi selalu kebanjiran pekerjaan dan bisa bermain di lebih dari tiga film sekaligus dalam satu tahun.
3. Eddy Brokoli
Edi Brokoli (Foto: Dok. Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Edi Brokoli (Foto: Dok. Munady Widjaja)
Selain Ahmad Albar dan Ucok 'AKA', siapa lagi artis Indonesia yang terkenal dengan rambut kribonya? Jawabannya mungkin ada di Eddy Brokoli yang namanya mulai melejit setelah bermain di film 'Ada Apa dengan Cinta?' pada tahun 2002.
Meski akhir-akhir ini Eddy sudah jarang bermain film dan lebih sering terlihat muncul di televisi sebagai presenter, ternyata karier Eddy di industri musik bermula dari dunia tarik suara. Eddy merupakan personel dari grup musik Harapan Jaya yang berdiri pada 2000 di Bandung.
ADVERTISEMENT
Mengusung aliran yang mereka sebut sebagai rock ceria, perjalanan karier Harapan Jaya memang tidak terlalu panjang. Grup musik yang digawangi oleh Eddy (vokalis), Alvin (vokalis), Ogie (gitaris), Juned (gitaris), Ape (bas gitar), dan Upiet (drummer), itu hanya menelurkan total tiga album dan bertahan selama 6 tahun.
Perkara bubarnya Harapan Jaya memang disebabkan oleh Eddy yang pada 2002 ketahuan berpacaran dengan Upiet sang drummer. Personel Harapan Jaya kemudian memutuskan untuk mengeluarkan Eddy dan ia pun kerap dimusuhi oleh pecinta skena musik bawah tanah Bandung.
Usai merilis album 'Presiden Rock n Roll' pada 2004, Ogie pun memutuskan untuk sekolah di luar negeri. Alvin pun sibuk dengan Teenage Death Star yang kala itu mulai meraih popularitas setelah menjadi soundtrack di film 'Janji Joni'.
ADVERTISEMENT
4. Uya Kuya
Uya Kuya (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Uya Kuya (Foto: Munady)
Sebelum tenar sebagai presenter, Uya Kuya juga memulai karier keartisannya sebagai anak band. Pada 1993, Festival Musik yang diadakan oleh radio Prambors mempertemukan Uya dengan dua rekannya, Fla dan Anton.
Saat itu, mereka belum tampil bertiga. Namun, masing-masing dari mereka memang sukses memenangkan berbagai kategori yang diperlombakan. Fla menjuarai kategori vokal solo, Anton menjuarai kategori rap, dan Uya menjuarai kategori acapela.
Uya yang kala itu masih bekerja sebagai penyiar mengusulkan agar Fla dan Anton mau bersama-sama dengannya membuat sebuah grup vokal. Benar saja, TOFU (singkatan dari Anton, Fla, dan Uya) terbentuk pada 1999.
Berselang dua tahun, TOFU merampungkan album self-titled yang berisikan sembilan lagu orisinal. Mengusung warna musik pop dance, berpadu dengan R&B dan jazz, beberapa lagu TOFU, seperti 'Cinta Semu', 'Mimpi Terindah', dan '1,2,3', ramai malang melintang di radio-radio Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, Uya memutuskan untuk mengundurkan diri pada 2004 saat TOFU hendak merilis album kedua bertajuk '2+1'. Uya kemudian fokus merampungkan album solo pertamanya yang bertajuk 'Cinta 24 Karat'.
5. Indra Bekti
Indra Bekti (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Indra Bekti (Foto: Munady)
Di era '90-an, Indra Bekti mulai terkenal sebagai salah satu personel boyband bernama FBI. Bersama dua rekannya yang lain, Roy Jordy dan Arya Weda, Bekti mengambil hati banyak remaja di era itu melalui karya daur ulang dari single ‘Zamrud Khatulistiwa’ milik Chrisye.
Karier Bekti bersama FBI tidaklah cemerlang, namun melalui boyband tersebut pria berusia 40 tahun itu bisa banyak mempelajari industri hiburan Tanah Air.
FBI kemudian bubar saat memasuki tahun 20000-an dan Bekti pun lebih aktif menjadi seorang bintang film dan sinetron. Kemudian, ia pun menunjukkan kepiawaiannya sebagai seorang presenter yang andal.
ADVERTISEMENT
Kini, suami dari Aldilla Jelita itu masih sering mengeluarkan talenta bernyanyinya saat sedang bertugas sebagai presenter. Namun, memang Bekti kini tak pernah lagi menggelar konser reuni dengan FBI dan justru sibuk dengan bisnis barunya di bidang clothing line, yakni INBEKART.