5 Penampil yang Wajib Ditonton di Joyland Festival Bali 2024 Hari Ketiga

3 Maret 2024 12:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Personel Kings of Convenience Erlend Oye (kiri) dan Eirik Glambek (kanan) tampil menghibur penonton Joyland Festival Bali 2024 di Nusa Dua, Badung, Bali, Sabtu (2/3/2024). Foto: Fikri Yusuf/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Personel Kings of Convenience Erlend Oye (kiri) dan Eirik Glambek (kanan) tampil menghibur penonton Joyland Festival Bali 2024 di Nusa Dua, Badung, Bali, Sabtu (2/3/2024). Foto: Fikri Yusuf/Antara Foto
ADVERTISEMENT
Joyland Festival 2024 hari ketiga digelar hari ini, Minggu (3/3) di Peninsula Island, Nusa Dua, Bali. Sejumlah musisi lokal dan internasional siap memeriahkan festival musik tersebut.
ADVERTISEMENT
Sederet line up bakal menyajikan penampilan yang seru sejak sore hingga malam nanti. kumparan merangkum beberapa penampil yang tak boleh dilewatkan di Joyland Festival hari kedua.
1. Dialog Dini Hari
Grup beranggotakan Dadang Pranoto dan Denny Surya itu menjadi pembuka di Plainsong Live Stage. Tentang Rumahku, Pelangi, hingga Jalan Dalam Diam menjadi beberapa lagu yang selalu dinantikan sejumlah penggemarnya.
2. Isyana Sarasvati
Penyanyi Isyana Sarasvati menyampaikan keterangan pers saat rilis album terbarunya di Gedung Kesenian Jakarta, Jakarta, Jumat (26/5/2023). Isyana Sarasvati merilis album keempat bertajuk ISYANA Foto: Galih Pradipta/ANTARA FOTO
Penampilan energik Isyana Sarasvati selalu sukses membuat para penonton terpukau. Isyana bakal menjadi pembuka di Joyland Stage sore nanti.
3. The Walters
The Walters tampil di Joyland Festival Bali 2024. Foto: Dok. Istimewa
Ini bukan pertama kalinya The Walters tampil di Indonesia. Namun penampilan grup musik yang beranggotakan Luke Olson (vokalis), Walter Kosner (gitaris), MJ Tirabassi (gitaris), Danny Wells (bass) dan Charlie Ekhaus (drum) selalu dinantikan para penggemarnya di Tanah Air.
ADVERTISEMENT
4. Hindia
HINDIA memeriahkan panggung we the fest 2023 di GBK Sport Complex, Senayan, Jakarta, Minggu (23 Juli 2023). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Pemilik nama asli Baskara Putra itu akan tampil di Plainsong Live Stage. Cincin, Secukupnya, hingga Rumah Ke Rumah menjadi lagu yang selalu dinantikan para penggemarnya.
5. James Blake
James Blake tampil di Joyland Festival Bali 2024. Foto: Dok. Istimewa
Musisi asal Inggris itu turut memeriahkan Joyland Festival Bali 2024. James Blake juga akan menjadi penutup di Joyland Stage.
Selain penampilan para musisi, pengunjung juga dapat menikmat beberapa film di area Cinerillaz. Passing, Wan An, hingga How Does it Sound merupakan beberapa film yang akan diputar di hari ketiga.
Tak hanya itu, ada pula penampilan stand up comedy dari beberapa komika dalam negeri. Bagas Sianipar, Sakdiyah Ma'ruf, Wira Negara, dan Ananta Rispo merupakan komika yang bakal memeriahkan Shrooms Garden malam nanti.
ADVERTISEMENT