Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
5 Selebriti yang Jago Tirukan Suara Penyanyi
23 Oktober 2018 11:54 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB

ADVERTISEMENT
Ada beberapa selebriti Tanah Air yang memiliki kemampuan unik. Salah satunya adalah bisa meniru seorang penyanyi, mulai dari suara hingga gaya mereka ketika sedang bernyanyi.
ADVERTISEMENT
Meniru suara bukanlah hal yang mudah, kemampuan mereka tersebut berhasil membuat kagum orang yang menyaksikannya. Ada yang suka meniru penyanyi dalam negeri, hingga luar negeri.
Kali ini, kumparan telah merangkum 5 artis yang jago tirukan suara penyanyi. Simak ulasan berikut.
1. Gilang Dirga

Selain kemampuannya dalam membawakan acara, Gilang Dirga juga terkenal mampu menirukan suara penyanyi. Ternyata, dia suka menirukan suara sejak masih duduk di bangku sekolah menengah pertama (SMP).
Sudah ada banyak musisi Tanah Air yang pernah ditiru olehnya, beberapa diantaranya adalah Ryan D’masiv, Armand Maulana, Ariel ‘Noah’, Judika, Anang Hermansyah, dan Ebiet G Ade.
Tak hanya musisi dalam negeri saja, suami dari Adiezty Fersa ini juga pernah meniru suara musisi mancangegara. Penampilannya itu berhasil memukau masyarakat dan mendapat berbagai komentar positif.
ADVERTISEMENT
Saat tampil di acara ‘Stand Up Comedy Academy’ musim 4, pria berumur 29 tahun ini membawakan lagu ‘Fly Me To The Moon’ milik Frank Sinatra, ‘Shape of You’ milik Ed Sheeran, ‘Miss Independent’ milik Ne-Yo, ‘Love The Way You Lie’ milik Rihanna dan Eminem.
Lagu lain yang dinyanyikan oleh pria kelahiran Jakarta ini adalah ‘You’re Not Alone’ milik Michael Jackson dan ‘Girls Like You’ yang dipopulerkan oleh Maroon 5. Terkadang, tak hanya suara saja yang ditiru, dia juga meniru gaya mereka ketika sedang bernyanyi.
2. Wawan Teamlo
Nama Hermawan Yulianto atau akrab disapa Wawan Teamlo terkenal sebagai vokalis dari band lawak Teamlo dan mampu menirukan suara berbagai penyanyi. Berkat kemampuannya itu, dia berhasil memecahkan Rekor MURI pada 2006 lalu.
ADVERTISEMENT
Pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah ini tercatat sebagai orang yang mampu meniru 23 penyanyi yang berbeda gaya. Beberapa diantaranya adalah Bebi Romeo, Chrisye, Ian Kasela, Anang Hermansyah, Rian D’Masiv, dan Koes Plus.
Selain itu, pemeran film ‘Enak Sama Enak’ ini juga pernah meniru musisi perempuan, yakni Syahrini. Dia juga meniru grup musik legendaris asal Inggris, The Beatles. Sayangnya, kini dia sudah jarang tampil untuk meniru penyanyi.
Meski begitu, sekarang Wawan yang juga memiliki bakat dalam melukis, tengah menggarap sebuah film animasi tentang pelukis legendaris Basuki Abdullahh. Film tersebut merupakan kerja samanya dengan Kementerian Pendidikan dan Budaya.
3. Sule

Komedian Sule berhasil menghibur masyarakat bukan hanya dengan lawakannya saja, dia juga kerap menghibur dengan menunjukkan kemampuannya dalam menirukan suara dan gaya penyanyi.
ADVERTISEMENT
Pria kelahiran Cimahi, Jawa Barat ini suka menampilkan kemampuannya itu ketika sedang mengisi sebuah acara. Musisi yang pernah dia tiru, yakni Rhoma Irama, Anji, Iwan Fals, dan penyanyi lainnya.
Penampilan bintang film ‘Hongkong Kasarung’ ini ketika sedang menirukan penyanyi, berhasil membuat orang yang menontonnya merasa terhibur dan tertawa akibat tingkah laku serta gayanya ketika sedang tampil.
Tak hanya sendiri, pria beumur 41 tahun ini juga kerap tampil bersama rekannya, Andre Taulany ketika menirukan penyanyi. Ketika keduanya tampil bersama, gelak tawa penonton semakin terdengar.
4. Rina Nose

Tak hanya selebriti pria saja yang jago meniru suara dan gaya berbagai penyanyi. Pembawa acara sekaligus pelawak Rina Nose juga mampu melakukannya. Dia merasa senang ketika bisa meniru gaya berbicara dan suara mereka.
ADVERTISEMENT
Beberapa artis yang pernah ditiru oleh perempuan berumur 34 tahun ini tak hanya berjenis kelamin perempuan saja, dia juga berhasil meniru suara dan gaya pria. Mulai dari Syahrini hingga Roy Kiyoshi.
“Syahrini iya, dia punya khasnya sendiri kan. Dulu juga pernah Roro Fitria, aku impersonate-in juga. Sampai Roy Kiyoshi juga. Senang saja," ujar Rina saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Selain itu, Rina juga bisa meniru suara siapa saja meski bukan dari kalangan artis. "Dulu, aku suka bunda Rita Sugiarto, Inul Daratista, Iis Dahlia, yang terakhir Mario Teguh. Oh iya, aku juga suka impersonate Aa Gym gitu. Pokoknya siapa saja yang aku anggap menarik," tuturnya.
ADVERTISEMENT
5. Wizzy

Belum banyak orang yang mengetahui tentang kemampuan unik yang dimiliki oleh Wizzy Williana. Selain memiliki suara yang merdu, dia juga bisa meniru suara beberapa penyanyi lokal maupun Internasional.
Kemampuannya dalam meniru suara itu dilakukan oleh pelantun lagu ‘Baby’ ini secara tidak sengaja. Setelah lulus dari bangku sekolah menengah atas (SMA) dia mulai mencoba untuk meniru suara penyanyi.
“Aku tiba-tiba bisa (tiru suara), iseng nyobain, ‘Eh, cobain ah, suara Celine Dion’, terus aku nyanyi di depan teman-teman gitu, ‘Eh, kok bisa mirip sih’,” beber Wizzy saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Ada beberapa penyanyi yang suaranya suka ditiru oleh perempuan kelahiran Surabaya, Jawa Timur ini. Namun, tidak semua musisi bisa Wizzy tirukan suaranya, terutama penyanyi pria.
ADVERTISEMENT
“Celine Dion, terus yang kedua, Britney Spears, Shakira, Monita Tahalea, aku juga bisa niru suara dia, cara nyanyinya dia, yang aku inget itu sih. Kalau musisi cowok enggak (bisa tiru suara), karena beda ‘kan, beda timbre-nya,” katanya.