Abdul 'Idol' Tertantang Nyanyikan Lagu Religi

23 Mei 2018 8:12 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Abdul Idol (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Abdul Idol (Foto: Munady)
ADVERTISEMENT
Salah satu tantangan menjadi penyanyi jebolan Indonesian Idol adalah mempertahankan eksistensi. Seperti yang dilakukan oleh Ahmad Abdul, yang terlihat tengah mengisi di berbagai acara saat bulan Ramadhan ini.
ADVERTISEMENT
Abdul mensyukuri segala kesibukan yang harus dipenuhi. Bernyanyi di bulan suci penuh berkah ini, memberikan tantangan tersendiri buat pria yang lahir pada 31 Mei 1990.
"Tantangannya ya nyanyi lagu religi, aku kayak enggak pernah nyanyi lagu religi. Ternyata menyenangkan dan akhir-akhir ini gue ngekor bareng sama gitaris aku, formatnya looping gitu," kata Abdul ditemui di Capital Place, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (22/5).
Abdul Idol feat Glenn Fredly (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Abdul Idol feat Glenn Fredly (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
Juara kedua Indonesian Idol 2018 ini menuturkan belum memiliki rencana untuk menciptakan lagu bertemakan religi sendiri.
"Kalau nyiptain lagu religi belum saat ini. Tapi enggak tahu ke depannya. Kebetulan aja Idol kelar, terus ketemu Ramadhan. Momennya bingung aja kita, kebetulan banyak acara religi kan, tapi masih belum ada bayangan nulis lagu religi. Aku ingin nulis apa yang aku rasain," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, Abdul bercerita bahwa kali ini menjadi Ramadhan berbeda, karena ia harus menjalankan ibadah puasa di Jakarta, dan bukan di tempat tinggalnya di Bali.
"Puasanya fine-fine aja. Ini bukan di rumah dan ini di Jakarta, baru. Lain lagi kalau sudah lama di Jakarta. Sekarang kayak mau cari makan aja masih bingung, mau makan apa ini," jelasnya.
Abdul dan Maria kontestan Indonesian Idol 2018 (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Abdul dan Maria kontestan Indonesian Idol 2018 (Foto: Munady)
Meski Abdul mengaku bukan orang yang ribet soal urusan makanan, ia tetap merasa rindu akan tempat tinggalnya di Bali. Karena biasanya ada teman-teman yang berkunjung ke rumah.
Lalu, adakah tradisi yang dilakukan Abdul saat berbuka puasa, ya?
"Tradisi enggak ada, tapi yang jelas aku pasti minum air putih. Kalau di rumah aku minum teh. Kalau di sini aku wajib ke mana-mana ya air putih. Selebihnya sama apa yang ada, yang enak ya dimakan," pungkasnya.
ADVERTISEMENT