Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Acara tahunan ‘Ramadhan Jazz Festival’ digelar untuk yang ke-9 kalinya. Acara tersebut akan dilaksanakan pada 17-18 Mei 2019 di Pelataran Masjid Cut Meutia, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Selama dua hari digelar, konser akan dimulai setelah pelaksanaan salat tarawih.
ADVERTISEMENT
Kali ini, acara yang diselenggarakan oleh Remaja Islam Masjid Cut Meutia (RICMA) bekerja sama dengan WartaJazz itu mengusung tema 'Love Unites All' dan tagline '#EmbraceTogetherness'.
Saat ditemui di Aula Masjid Cut Meutia, Fahmi Dirgantara Ishadi selaku Project Officer Ramadhan Jazz Festival 2019, mengatakan bahwa tema tersebut diusung karena ia melihat banyak kejadian yang minim toleransi di Indonesia.
“Makanya kami naikin medianya ini lewat 'Love Unites All'. Ibaratnya, kami percaya kalau adanya cinta itu, orang enggak mungkin melakukan hal yang seperti ada keluarga yang saling membunuh, ada saudara yang beda kepercayaan, beda paslon. Jadinya, saling bunuh-bunuhan. Itu 'kan perkara enggak ada cinta. Ya, cinta untuk menyatukan kita semua,” ujar Fahmi pada Jumat (26/4).
ADVERTISEMENT
Ramadhan Jazz Festival kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Biasanya, mereka hanya mengundang penyanyi dalam negeri saja. Untuk pertama kalinya, mereka akan mengundang artis Internasional.
Untuk menonton acara tersebut, penonton hanya perlu memberikan donasi lewat kitabisa.com. Karena ada artis internasional, pihak dari Ramadhan Jazz Festival menambah target donasi.
“Untuk tahun ini, target donasinya lebih besar daripada tahun sebelumnya. Kalau tahun sebelumnya hanya Rp 250 juta, sekarang kami melipatgandakan jadi Rp 500 juta,” ucap Fahmi.
“Kami berharap dengan adanya artis internasional ini, bisa ngajak orang lebih, 'Kapan lagi nonton artis internasional dengan donasi?',” sambungnya.
Sayangnya, Fahmi belum bisa membocorkan siapa penyanyi internasional yang akan tampil di acara tersebut. Mereka akan mengumumkannya di media sosial Ramadhan Jazz Festival. Yang pasti, artis internasional itu akan tampil di hari ke-2.
ADVERTISEMENT
Jika penonton tidak sempat berdonasi di kitabisa.com, tersedia kotak amal di lokasi acara. Nantinya, hasil dari donasi tersebut akan dialokasikan ke sebuah yayasan.
“Kami juga kerjasama sama Yasasan Difabel Indonesia, itu markas besarnya di Bogor. Jadi, nanti semuanya mana yang harus diperbaiki, itu nanti kami bantu,” pungkas Fahmi.
Selain artis Internasional, penyanyi yang sudah dipastikan akan tampil di Ramadhan Jazz Festival 2019 adalah Andre Hehanusa, Maliq & D’essentials, dan Glenn Fredly.