Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Karena film itu, akan menjadi film horor terakhir yang dia mainkan. Hal ini disampaikan langsung oleh perempuan berusia 26 tahun itu.
"Iya ini adalah film horor aku yang terakhir dan aku dengan bangga mengatakan itu," ucap Aghniny Haque di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Kata Aghniny, sudah ada empat tawaran film horor yang dia tolak. Sebab, Aghniny menilai Kajiman menjadi salah satu masterpiece baginya.
Sehingga Aghniny tak mau meninggalkan berbagai kenangan dalam produksi film garapan sutradara Adriyanto Dewo itu.
"Prosesnya sangat begitu menyenangkan jadi kalau misalkan aku mau ngambil film horor yang lainnya rasanya kaya sedih aja gitu harus meninggalkan kenangan ini," ungkap Aghniny.
"Aku di sini benar-benar ngelakuin yang terbaik dan aku gak lepas setiap momennya karena aku sejatuh cinta itu sama skripnya, aku sesenang itu bisa kerja sama bareng sama Adri," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Menurut Aghniny, keputusan yang dia ambil juga tak bersifat sementara. Dia mengaku sudah terlanjur mencintai Kajiman.
"Kayaknya enggak sih (enggak sementara), yang terakhir karena aku udah gak mau lagi mau bikin kayak apa, yang dibilang tadi menurut aku ini masterpiece dan terlalu cinta sama Kajiman," ucapnya.
Meski demikian, Aghniny tak menampik masih banyak hal yang perlu dia kembangkan dari aktingnya di Kajiman. Namun kebersamaan dalam proses produksi membuatnya sulit melupakan berbagai kenangan di film itu.
"Menurut aku ini bener-bener dream team dan doa aku kayak diijabah, aku tuh baru kali ini yang baca skrip horor yang menurut aku beda terus yang pengin aku baca terus gitu," tukasnya.
Film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji menceritakan tentang Asha (Aghniny Haque), seorang gadis muda pendiam yang berprofesi sebagai perawat.
ADVERTISEMENT
Kepergian ibunya yang meninggal karena sakit menghancurkan dunianya. Sadar bahwa harus melanjutkan hidup, Asha memutuskan untuk menjadi perawat di rumah Ismail (Tio Pakusadewo), pasien lanjut usia dengan penyakit misterius.
Desas-desus mengenai rumah Ismail yang dikenal angker membuat Rama (Jourdy Pranata), rekan perawat yang diam-diam memperhatikan Asha itu memperingatkannya.
Awalnya, peringatan itu dianggap angin lalu. Namun, setelah berbagai kejadian ganjil menimpanya, Asha terpaksa meminta bantuan Rama untuk mencari tahu misteri rumah itu. Mereka tidak menyadari bahwa mereka telah jauh terjebak dalam ritual sesat pengikut Kajiman, sosok iblis yang disembah dalam praktik pesugihan.
Selain beberapa nama di atas, Kajiman juga diperankan oleh, Mian Tiara, Rukman Rosadi, dan Ully Triani. Film tersebut akan tayang pada tanggal 18 Mei mendatang.
ADVERTISEMENT