Alasan Arie Kriting-Indah Permatasari Belum Ungkap Nama dan Jenis Kelamin Anak

4 September 2022 19:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Arie Kriting dan Indah Permatasari. Foto: Instagram/@arie_kriting
zoom-in-whitePerbesar
Arie Kriting dan Indah Permatasari. Foto: Instagram/@arie_kriting
ADVERTISEMENT
Indah Permatasari dan Arie Kriting dikaruniai anak pertama pada Kamis (1/9). Indah melahirkan melalui operasi caesar di Mandaya Royal Hospital Puri, Tangerang.
ADVERTISEMENT
Hingga saat ini, Indah Permatasari dan Arie Kriting belum memublikasikan nama serta jenis kelamin sang buah hati. Terkait itu, Arie memberi penjelasan.
Indah Permatasari dan Arie Kriting. Foto: Instagram/@indahpermatas
Dikatakan Arie Kriting, yang jelas, dirinya yang memberi nama untuk anak pertama mereka. Hanya saja, ia belum mau mengungkapnya kepada publik karena khawatir nama tersebut akan berubah sebelum akta kelahiran dibuat.
"Namanya nanti saja, ya, kalau sudah ada akta kelahiran. Takutnya nanti tiba-tiba kita namanya berubah di tengah jalan. Nanti saja. Kita masih panggilan-panggilan saja. Nantilah, kalau aktanya sudah jadi," tutur Arie Kriting dalam jumpa pers di Mandaya Royal Hospital Puri, baru-baru ini.
Lebih lanjut, Arie Kriting mengaku ia dan Indah Permatasari bukannya berniat menutup-nutupi nama serta jenis kelamin anak mereka. Keduanya hanya merasa tak punya alasan untuk memublikasikannya saat ini.
ADVERTISEMENT
"Kami tidak menutup diri untuk membagikan informasi mengenai kebahagiaan kami ini. Cuma, ada beberapa hal yang aku rasa, sih, kami belum tahu dampaknya seperti apa atau kenapa harus dibagikan, kami belum punya alasannya. Jadi, kayak, nanti saja, ntar aja, deh," pungkasnya.
Arie Kriting dan Indah Permatasari. Foto: Instagram/@arie_kriting
Mengilas balik, Arie Kriting dan Indah Permatasari menikah pada 12 Januari 2021 lalu. Mereka lalu menggelar syukuran pernikahan di Buton, Sulawesi Tenggara, pada Mei lalu.
Di bulan yang sama, tak lama setelah menggelar syukuran pernikahan, mereka mengumumkan bahwa Indah Permatasari tengah hamil anak pertama.