Anak-anak Minta Reza Artamevia Kencan Lagi

12 September 2017 10:47 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB
Reza Artamevia dan kedua anaknya (Foto: Instagram @rezaartameviaofficial)
zoom-in-whitePerbesar
Reza Artamevia dan kedua anaknya (Foto: Instagram @rezaartameviaofficial)
ADVERTISEMENT
Setelah resmi cerai dengan Adjie Massaid pada 2005, penyanyi Reza Artamevia belum memutuskan untuk kembali menikah. Meskipun sejumlah pria kerap diisukan menjalin hubungan asmara dengannya, namun hal itu selalu dibantah Reza.
ADVERTISEMENT
Kali ini, kedua anak Reza, Zahwa Rezi Massaid dan Aaliya Massaid, meminta penyanyi berusia 46 tahun itu untuk segera memiliki tambatan hati baru.
"Kadang dia bilang, 'ibu pergi dong, dating dong. Pergi kek'. Anak-anak malah yang rekomendasiin. 'Ibu pergi dong, pergi dong' itu anak-anak yang nyuruh. Mereka malah nyuruh saya jalan-jalan gitu ketika malam Minggu. Saya disuruh have fun," kata Reza ketika ditemui di kawasan Bojong Gede, Bogor, Jawa Barat, Senin (11/9).
Meski dipaksa kedua putrinya untuk mencari sosok suami sekaligus ayah untuk anak-anak, Reza mengaku masih belum mendapatkan pria yang tepat mengisi hatinya.
"Bukan masalah enggak maunya, tapi ada atau enggak, ha-ha-ha. Yang pasti kalau ada, enggak menolak. Tapi kalau dikhususkan menikah sih enggak. Maksudnya berjalan apa adanya aja. Itu kan rahasia Allah," ucap pelantun 'Aku Wanita' itu.
ADVERTISEMENT
Ia menyadari, usai yang tak lagi muda, membuat dirinya tidak ingin memprioritaskan mencari pendamping hidup. Namun, ada hal lain yang saat ini tengah ia kejar dan akan lakukan. Apa itu?
"Saya sudah melewati itu semua. Saya pernah menikah, jatuh cinta, berbagai hal. Sekarang saya itu passion-nya yah kegiatan sosial, nyanyi, dan berkarya terus. Kalau dapat pasangan, itu bonus dari Allah," tuturnya.
Menurutnya, menjalani kehidupan tanpa seorang sosok suami, sudah membuat hidupnya bahagia. Apalagi, Reza memiliki kedua putri yang saat ini mulai tumbuh besar dan butuh pengawasan darinya.
"Saya sudah bahagia soalnya. Dasarnya karena saya selalu bersyukur dan yakin. Saya selalu bersyukur dan Alhamdulillah, semua doa saya dikabulkan sama Allah. Kalau Allah sudah mencukupkan kebutuhan saya, yah saya Alhamdulillah, ikhlas saja," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Reza Artamevia diketahui menikah dengan Adjie Massaid pada 9 Februari 1999. Dari pernikahan tersebut, mereka dikarunia dua orangtua putri yakni Zahwa Rezi Massaid (17) dan Aaliya Massaid (15).
Namun, rumah tangga yang dibina selama kurang lebih 6 tahun berakhir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 17 Januari 2005.