Anang Hermansyah Sebut Ashanty dan Aurel Ogah Rekaman Bersamanya

16 September 2019 18:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anang dan Ashanty. Foto: Adinda Githa Murti Sari Dewi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Anang dan Ashanty. Foto: Adinda Githa Murti Sari Dewi/kumparan
ADVERTISEMENT
Musisi Anang Hermansyah saat ini sudah tidak lagi melanjutkan kariernya sebagai anggota DPR dan mulai kembali terjun ke dunia hiburan Indonesia secara profesional. Sebagai salah satu langkah awal, Anang siap menjadi juri di 'Indonesian Idol' musim ke-10.
ADVERTISEMENT
Ia menggantikan Armand Maulana, salah satu juri 'Indonesian Idol' di musim ke-9. Nantinya, ia akan ditemani oleh empat juri lain, Judika, Ari Lasso, Maia Estianty, dan Bunga Citra Lestari.
Anang Hermansyah pada dasarnya sudah beberapa kali menjadi juri 'Indonesian Idol' dan terkenal dengan sifatnya yang galak dan gemar memarahi kontestan.
Musisi Anang Hermansyah saat hadir di kinferensi pers Indonesian Idol di kawasan Kebin Jeruk, Jakarta, Senin, (16/7). Foto: Ronny
Lantas, apakah hal itu merupakan setting-an? Atau memang ia memiliki sifat ceplas-ceplos dan apa adanya?
"Sebetulnya teman-teman bisa lihat, aku di studio, ya, sama seperti itu juga (galak)," ucap Anang ketika ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (16/9).
Di dapur rekaman, Anang mengaku tidak pernah ragu untuk bersifat tegas pada siapa saja yang menunjuknya sebagai produser.
ADVERTISEMENT
Ashanty dan Aurel Hermansyah. Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
Bahkan, istri dan anak sulung Anang, Ashanty dan Aurel, selalu merasa takut dan ogah jika harus melakukan proses rekaman lagu bersamanya.
"Kayak Ashanty dan Aurel kalau rekaman, enggak mau ada aku. Kata Ashanty, 'Coba dipastikan dulu ada Mas Anang atau enggak. Kalau ada aku enggak mau'. Lho, itu gimana sih?" tuturnya.
Anang mengaku tidak tahu apa yang salah pada dirinya. Sehingga, banyak orang melihatnya sebagai pribadi yang tegas, galak, dan kerap memberi kritik pedas. Sebab, ia rasa semua kritikan yang dilontarkannya baik dan tidak menyinggung.
"Karena dia akan menghadapi industri yang lebih kejam dari mulutku nanti. Belum kalau digosipin macam-macam, dia ngomongnya A, ditulisnya B, gimana? Sanggup enggak?" ujarnya.
Musisi Anang Hermansyah saat hadir di kinferensi pers Indonesian Idol di kawasan Kebin Jeruk, Jakarta, Senin, (16/7). Foto: Ronny
Anang juga punya segudang pengalaman hidup sebagai musisi. Sifat galak yang ditonjolkan, setidaknya bisa memberi 'tamparan' agar Ashanty, Aurel, atau semua kontestan 'Indonesian Idol' punya mental yang kuat seperti baja.
ADVERTISEMENT
"Aku mulai dari Glodok, kalian mungkin enggak tahu bagaimana aku tidur di Glodok berbulan-bulan, karena industri musik lahir dari situ. Tahu enggak, dulu bikin lagu dibayar cuma Rp 100 ribu, padahal kontrakan di Jakarta sudah Rp 500 ribu?" kata Anang Hermansyah.
"Hal ini kan harus disampaikan, karena dia (Ashanty, Aurel, dan kontestan 'Indonesian Idol') ada di era yang hebat. Kalau mentalnya cemen, ya, jangan jadi artis. Kalau artis itu kan diidolakan dan dipuja banyak orang. Kalau cemen ya, mendingan jangan," lanjutnya.