Ancika Jadi Film Indonesia Pertama yang Raih Sejuta Penonton di Tahun 2024

22 Januari 2024 13:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi Pers dan Pers Screening Film Ancika 1995. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi Pers dan Pers Screening Film Ancika 1995. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 berhasil menjadi film Indonesia pertama di tahun 2024 yang memperoleh satu juta penonton.
ADVERTISEMENT
Mengenai film Ancika: Dia yang Bersamaku yang berhasil memperoleh satu juta penonton disampaikan oleh salah satu produser, Manoj Punjabi.
"1.018.089 orang sudah bikin Ancika bahagia! Terima kasih! Kamu termasuk enggak nih?" tulis Manoj dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Senin (22/1).
Arbani Yasiz dan Zee JKT48, pemeran film Ancika. Foto: Alexander Vito/kumparan
Film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 diadaptasi dari novel karya Pidi Baiq. Film ini disutradarai Benni Setiawan dan diproduksi MD Pictures bersama Enam Sembilan Production.
Film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 dibintangi oleh Arbani Yasiz dan Zee JKT48. Film ini tayang perdana di bioskop pada 11 Januari lalu.
Di hari pertama penayangannya, film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 berhasil memperoleh 163.811 penonton.
Usai empat hari tayang film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 berhasil meraup 550.177 penonton.
ADVERTISEMENT

Sinopsis Film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995

Film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 menceritakan mengenai kisah cinta Dilan (Arbani Yasiz) setelah ia putus dari Milea.
Dilan yang kuliah di Bandung jatuh cinta dengan Ancika (Zee JKT48), perempuan berusia 17 tahun.
Selain Arbani dan Zee, film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 juga dibintangi oleh Daffa Wardhana, Ira Wibowo, Mathias Muchus, Irgi Fahrezi, Yeyen Lydia, Kenzy Taulany, Marcell Darwin, Dito Darmawan, Jefan Nathanio, Putri Ziani, Ratu Rafa, dan Farandika.