Anggy Umbara Sempat Depresi hingga Nyaris Bunuh Diri, Pulih Berkat Keluarga

3 Maret 2023 14:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sutradara film Si Manis Jembatan Ancol Anggy Umbara saat berkunjung ke kantor kumparan. Foto: Dicky Adam Sidiq
zoom-in-whitePerbesar
Sutradara film Si Manis Jembatan Ancol Anggy Umbara saat berkunjung ke kantor kumparan. Foto: Dicky Adam Sidiq
ADVERTISEMENT
Sutradara Anggy Umbara pernah mengalami depresi hingga nyaris bunuh diri.
ADVERTISEMENT
Anggy Umbara menceritakan hal itu terkait dengan film garapannya, Aku Tahu Kapan Kamu Mati 2.
“Film ini relate dengan saya, karena saya orang yang pernah mau bunuh diri,” kata Anggy di kawasan Kemayoran, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Anggy Umbara dalam konferensi pers Pengumuman Pemain Film Jin & Jun The Movie, MVP Tower, Jumat (19/8/2022). Foto: Giovanni/kumparan
Menurut Anggy, isu soal mental illness dan suicidal juga dialami oleh orang lain.
“Makanya, saya ingin isu ini diangkat dan orang-orang tahu. Jadi, (Aku Tahu Kapan Kamu Mati 2) bukan sekadar horor, tapi ada isu yang diangkat. Bukan jumpscare biasa saja,” tutur Anggy.
Anggy lantas menceritakan pengalamannya ketika berada dalam tahap depresi.
“Saya enggak merasa hidup. Saya enggak tahu apa istilah medisnya, tapi saya enggak merasa hidup,” ucapnya.
Sutradara film Si Manis Jembatan Ancol Anggy Umbara saat berkunjung ke kantor kumparan. Foto: Dicky Adam Sidiq

Anggy Umbara Menyakiti Diri Sendiri saat Depresi

Dalam kondisi itu, Anggy mengungkapkan dirinya pernah menyakiti diri sendiri yang membuatnya merasakan tenang.
ADVERTISEMENT
“Saya pernah baret-baretin tangan supaya sakit dan setelah sakit rasanya tenang, merasa lebih baik, saya lama seperti itu,” ujar Anggy.
“Saya juga pernah mau nabrakin diri ke kereta api karena capek kayak gitu. Overthinking juga pada tahap itu. Keluarga enggak ada yang tahu itu,” lanjutnya.
Anggy Umbara Foto: Instagram @anggy_umbara.
Namun, Anggy akhirnya bisa pulih. Keluarga, lanjut dia, yang membantu dirinya.
“Tapi akhirnya bisa overcome dengan bantuan keluarga, orang yang saya cintai dan agama,” kata Anggy.
Anggy mengaku tidak sampai konsultasi ke psikolog terkait depresi yang ia alami.
Konferensi pers film Aku Tahu Kapan Kamu Mati di, Jakarta, Rabu, (1/3/2023). Foto: Agus Apriyanto
Film Aku Tahu Kapan Kamu Mati 2 menceritakan tentang Siena (Natasha Wilona) yang sudah terbiasa melihat hantu yang memberi tanda kapan seseorang mati.
Siena memang mengalami trauma dan sering berkonsultasi ke psikiater, namun ia tetap memiliki niat baik untuk menolong banyak orang.
ADVERTISEMENT
Suatu hari, Siena pun masuk ke Desa Remetuk yang penuh misteri bunuh diri yang menyelimuti warganya. Siena pun merasa terpanggil untuk membantu warga desa Remetuk.
Selain Wilona, film itu juga dibintangi oleh Acha Septriasa , Marsha Aruan, Ratu Felisha, Giulio Parengkuan, Pritt Timothy, Jajang C.Noer, Nadya Alma, Ence Bagus.