Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Setelah menunggu cukup lama, akhirnya sekuel film Avatar bertajuk Avatar: The Way of Water siap untuk dirilis.
Kini, pecinta film pun bisa menyaksikan teaser trailer dan gambar terbaru dari film tersebut. Teaser trailer itu memperlihatkan seperti apa apiknya visual yang siap disajikan dalam film.
Dari teaser trailer itu saja, bisa dipastikan Avatar: The Way of Water akan terasa lebih megah dibanding film pertama. Ceritanya juga kemungkinan besar akan lebih kompleks dan rumit.
Avatar: The Way of Water berlatarkan satu dekade setelah Avatar (2009). Film akan menceritakan tentang kehidupan keluarga Sully dan segala masalah yang mengancam mereka.
Film ini masih disutradarai oleh James Cameron. Artis-artis, seperti Sam Worthington, Zoe Saldaña, Stephen Lang, Giovanni Ribisi, Joel David Moore, Dileep Rao, CCH Pounder, dam Matt Gerald, kembali memerankan peran mereka dari film pertama.
Ada pula aktris dan aktor lainnya yang bergabung di film sekuel ini. Mereka adalah Kate Winslet, Cliff Curtis, Edie Falco, Brendan Cowell, Michelle Yeoh, Jemaine Clement, Oona Chaplin, Vin Diesel, dan CJ Jones.
ADVERTISEMENT
Rencananya, film siap tayang di bioskop pada Desember mendatang. Artinya, Avatar: The Way of Water bisa menjadi film libur akhir tahun yang seru untuk ditonton.
Selain perilisan teaser trailer dan gambar, diumumkan pula bahwa Avatar (2009) siap untuk ditayangkan kembali pada September mendatang. Jadi, kesempatan ini bisa kalian gunakan untuk mengingat-ingat kembali peristiwa di film pertama sebelum menyambut Avatar: The Way of Water.