news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Armand Maulana Beberkan Resolusi Gigi dan Proyek Solonya Tahun Depan

30 November 2017 17:45 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Armand Maulana. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Armand Maulana. (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Tidak terasa tahun 2018 akan segera tiba. Biasanya pada momen pergantian tahun, banyak orang memutuskan membuat resolusi yang ingin mereka capai.
ADVERTISEMENT
Gigi salah satunya. Band yang berdiri sejak tahun 1994 itu memiliki resolusi untuk tahun depan.
"Insya Allah 22 Maret 2018 'kan 24 tahun Gigi. Insya Allah ada kerjasama dengan RCTI untuk membuat sebuah show di RCTI," kata vokalis Gigi Armand Maulana saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (29/11).
Menurut Armand, banyak sekali pengalaman yang sudah dilalui Gigi selama 23 tahun eksis di belantika musik Indonesia. Salah satunya adalah gonta-ganti personel.
Meski begitu, semua masa-masa sulit bisa dilewati oleh Armand dan personel Gigi lainnya. Buktinya, mereka masih bisa terus berkarya hingga kini.
"Gigi 'kan sudah banyak ya menjalani masa naik turun ya, semoga bisa bertahan terus, bisa berkarya terus, dan diterima masyarakat Indonesia, dan Alhamdulillah sampai tahun ini diterima terus," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Tak hanya Gigi, Armand juga memiliki resolusi untuk tahun 2018. Pria berusia 46 tahun itu berencana untuk mengeluarkan single.
Sejauh ini, sudah ada dua single yang dikeluarkan oleh Armand, yakni 'Hanya Engkau Yang Bisa' dan 'Sebelah Mata'.
"2018 keluar single beserta album. Tapi sebelum itu ada sesuatu. Entar sebentar lagi juga jumpa pers lagi," ungkap Armand.