Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Ayu Ting Ting hingga Zaskia Gotik Dipolisikan atas Dugaan Promosi Judi Online
14 September 2023 16:57 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Penyanyi Ayu Ting Ting dilaporkan ke pihak kepolisian atas dugaan promosi judi online . Sebelumnya, Wulan Guritno juga dipolisikan dengan kasus yang sama, dan tengah diperiksa di Bareskrim Polri, hari ini, Kamis (14/9).
ADVERTISEMENT
Kabar soal Ayu dipolisikan karena diduga mempromosikan judi online dikonfirmasi oleh Ketua Umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI), Zainul Arifin.
"Iya Ayu Ting Ting (dipolisikan karena dugaan promosi judi online)," ucap Zainul saat dihubungi kumparan, Kamis sore.
Tak cuma Ayu Ting Ting, Zainul juga menyertakan beberapa nama figus publik lain yang turut terseret kasus ini.
"DC iya Denny Cagur. ZG, Zaskia Gotik, heeh. OL, Onadio Leonardo, heeh. Sifatnya LI, laporan informasi," ungkapnya.
Dalam laporannya, Zainul juga menyertakan sejumlah bukti. Beberapa buktinya adalah video saat mereka diduga mempromosikan judi online tersebut.
"Di samping buat laporan, kita nambahin (bukti) juga karena ada penyidik yang gak punya videonya. Buktinya bukti elektronik ya video, akun-akun judi online itu, Sakti 123 banyak tuh, kita sampaikan ke kawan-kawan penyidik sekarang kan sudah diproses, gak tahu setelah WG siapa lagi," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Aliansi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI) membuat aduan ke pihak kepolisian terkait dugaan promosi situs judi online yang dilakukan oleh sejumlah artis.
Sekiranya ada 26 nama yang diadukan ke polisi. Adapun 26 orang yang diadukan merupakan penyanyi, vokalis, kemudian penyanyi dangdut, penyanyi pop, komedian kemudian ada juga artis.
Beberapa inisial artis yang diadukan ialah AT, ZG, DC, WG, OL, S, VP, DP, YL, DD, AL, BW, dan lain-lain.