Azizah Salsha Laporkan Akun Media Sosial, Kuasa Hukum: Memberikan Kerugian

24 Agustus 2024 9:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nurul Azizah Salsha, putri Andre Rosiade. Foto: Instagram/@azizahsalsha_
zoom-in-whitePerbesar
Nurul Azizah Salsha, putri Andre Rosiade. Foto: Instagram/@azizahsalsha_
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Selebgram Azizah Salsha melaporkan sejumlah akun media sosial terkait dugaan pencemaran nama baik. Alasan perempuan yang kerap dipanggil Zize ini membuat laporan karena merasa dirugikan.
ADVERTISEMENT
"Memang memberikan kerugian atau hal-hal yang cukup mengganggu klien kami," kata kuasa hukum Azizah Salsha, Ega Martadinata, di Bareskrim Polri, Jumat (23/8).
Menurut Ega, ada sekitar 10 hingga 12 akun media sosial yang dilaporkan karena dugaan penyebaran berita bohong atau hoaks.
"Khususnya akun-akun yang memang punya thread yang cukup banyak. Artinya, memberikan feed kepada beberapa akun-akun kecil," tutur Ega.
Nurul Azizah Salsha, putri Andre Rosiade. Foto: Instagram/@azizahsalsha_

Polisi Sudah Periksa Azizah Salsha

Ega mengatakan polisi akan mengecek akun media sosial yang dilaporkan oleh pihak Azizah. Menurut Ega, pihaknya tidak melaporkan orang atau personal.
"Hanya akun-akun (media sosial) yang kita serahkan semuanya kepada penyidik. Jadi, intinya adalah akun yang memang kontennya berisikan hal yang tidak sesuai fakta," ucap Ega.
ADVERTISEMENT
Polisi sudah memeriksa Azizah terkait laporannya. Menurut Ega, Azizah mendapat sekitar 20 pertanyaan dari polisi.
"Kurang lebihnya mengenai identitas, kemudian juga akun-akun mana yang kira-kira diketahui oleh Azizah mencemarkan nama baiknya dari Azizah," ujar Ega.
Nurul Azizah Salsha, putri Andre Rosiade. Foto: Instagram/@azizahsalsha_
Selain Azizah, Ega mengatakan, pihaknya juga membawa dua saksi. Keduanya juga sudah diperiksa oleh polisi.
Meski tidak mengungkapkan secara detail, menurut Ega, saksi yang dihadirkan mengetahui mengenai akun-akun yang diduga menyebarkan berita bohong atau hoaks tentang Azizah.
Azizah melaporkan sejumlah akun tersebut dengan Pasal 45 ayat (4) Jo Pasal 27A UU RI Nomor 1 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua Atas UU RI No.11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dan atau Pasal 310 KUHP dan atau Pasal 311 KUHP.
ADVERTISEMENT
Sebelum membuat laporan polisi, Azizah dituding selingkuh dari pemain timnas Indonesia, Pratama Arhan. Ia sudah mengklarifikasi hal itu lewat unggahan di Instagram Story. Putri Andre Rosiade ini mengatakan tidak ada permasalahan terkait rumah tangganya dengan Arhan.
"Saat ini rumah tangga kami dalam keadaan baik-baik saja," kata Azizah.
Karena itu, selebgram berusia 20 tahun tersebut meminta semua pihak supaya tidak menyebarkan fitnah terkait dirinya dan Arhan. Ia juga meminta doa terbaik serta menyampaikan permohonan maaf atas kegaduhan yang telah terjadi.
"Terima kasih atas pengertiannya," ucap Azizah.