Baim Wong Pernah Terlilit Utang Rp 1,5 Miliar dan Dituduh sebagai Penipu

12 Agustus 2020 19:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keluarga Baim Wong. Foto: Instagram/@paula_verhoeven
zoom-in-whitePerbesar
Keluarga Baim Wong. Foto: Instagram/@paula_verhoeven
ADVERTISEMENT
Aktor sekaligus YouTuber Baim Wong kini sudah bisa menikmati hasil jerih payahnya. Ia disebut-sebut sebagai YouTuber dengan penghasilan tertinggi di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sebelum mendapat semua kesuksesan itu, Baim sempat terpuruk. Ia bahkan memiliki utang yang jumlahnya mencapai miliaran rupiah.
"Tahun 2012 gue bikin Pablo Restaurant, ada banyak orang, teman-teman kita, itu enggak berhasil. Itu ditinggalin utang, Rp 1,5 miliar. Terus, udah enggak punya uang, dibilang nipu juga. Terus, mulai teman-teman berprasangka buruk," kata Baim Wong dalam kanal YouTube Daniel Mananta.
Baim Wong ditemui di acara konfrensi pers film 'Bebas' Foto: Ronny/kumparan
Suami Paula Verhoeven tersebut bertanya-tanya pada dirinya sendiri, mengapa ia mendapat cobaan seperti itu. Padahal, ia tak pernah melakukan hal yang dituduhkan orang lain kepadanya.
Sejak kejadian itu, Baim Wong mulai menjauhi pergaulan. Ia lebih banyak menghabiskan waktu di rumah dan mendekatkan diri pada Tuhan.
"Untung gue waktu itu kerja di sinetron, lingkungan beda, jadi gue bisa hidup. Tapi, ketika itu enggak ada, gue cuma bisa di rumah, salat, ke masjid, itu tiga tahun gue gitu. Gue enggak pernah ke mal karena gue enggak ngerasa nyaman," kenang Baim.
ADVERTISEMENT
Setelah tiga tahun memperbaiki diri dan mendekatkan diri pada Tuhan, kehidupan Baim mulai membaik. Pemain film Bebas itu mengatakan satu per satu temannya mulai kembali dan meminta maaf padanya.
"Pas udah tiga tahun, satu satu teman gue datang ke gue, minta maaf. Ketika udah selesai semua... Ini cara Allah buat ngejauhin gue dari ini (hal-hal negatif), utang gue bayar sendiri Rp 1,5 miliar," tutup Baim Wong.