Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Baru Belajar Naik Sepeda, Widuri Sasono Bonceng Muzakki di Keluarga Cemara 2
21 Juni 2022 12:19 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Putri aktor Dwi Sasono tersebut harus beradegan mengendarai sepeda roda dua. Adegan ini cukup menantang lantaran Widuri baru berlatih mengendarai sepeda roda dua.
"Menantang banget sih untuk aku karena pertama kali belajar naik sepeda roda dua," ucap Widuri Sasono dalam konferensi pers yang digelar di XXI Plaza Senayan, Senin (20/6).
Bukan cuma itu, adegan tersebut makin menantang lantaran Widuri juga harus membonceng lawan mainnya, Muzakki Ramdhan.
"Bonceng Muzakki aku seumur umur belum pernah bonceng orang," tuturnya.
"Giliran scene aku bonceng Muzakki itu di jalanan yang besar dan padat kendaraan," tambah Widuri.
Widuri kemudian bercerita tentang momen dirinya berlatih naik sepeda roda dua di lokasi syuting. Dia mengaku sempat terjatuh ketika berlatih di sebuah area parkiran yang cukup luas.
ADVERTISEMENT
"Belajar di parkiran aku sempat jatuh, ada olengnya kita belajar di parkiran luas," tuturnya.
Kendati demikian, Widuri senang bisa mendapat pengalaman baru dalam hidupnya. Meski harus merasakan jatuh, Widuri mengaku dapat banyak pelajaran dari proyek film itu
"Tapi aku seneng banget sih jadi aku belajar hal baru," pungkasnya.
Film Keluarga Cemara 2 akan kembali mengisahkan tentang keluarga sederhana Abah, Emak, Euis, Ara, dan Agil.
Sosok Agil yang diperankan oleh Niloufer Bahalwan hadir untuk melengkapi kebahagiaan Abah (Ringgo Agus Rahman), Emak (Nirina Zubir), Euis (Adhisty Zara), dan Ara (Widuri Puteri).
Bagaimana kisah dan konflik yang terjadi dalam keluarga tersebut? Keluarga Cemara 2 bakal tayang di bioskop mulai 23 juni mendatang.
Live Update