Bastian Steel Ungkap Alasan Iqbaal Ramadhan Belum Gabung TBA

19 April 2023 15:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bastian Steel. Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Bastian Steel. Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Bastian Steel menyebut kesibukan pribadi jadi alasan utama kenapa Iqbaal Ramadhan belum gabung ke grup musik barunya, TBA. Grup tersebut dibentuk bermula dari Coboy Junior yang beranggotakan Teuku Rizky, Bastian Steel, dan Alvaro Maldini.
ADVERTISEMENT
Hal itu disampaikan Bastian lantaran banyak pihak yang mempertanyakan kenapa TBA tak kunjung mengajak pemeran Dilan itu untuk bergabung. Mengingat keempatnya pernah tergabung bersama di Coboy Junior.
"Dia kan emang lagi kuliah, jauh. Lagi banyak project juga yang mungkin takut bentrok," ujar Bastian kepada wartawan di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Karena banyaknya permintaan fans agar mereka untuk segera dapat tampil lagi, kata Bastian, mereka pun memutuskan untuk sementara waktu tampil bertiga.
"Karena kami enggak mau bikin fans nunggu, akhirnya kami putusin jalan bertiga dulu," ucap Bastian.
Iqbaal Ramadhan. Foto: Alexander Vito/kumparan
Meski begitu, Bastian tak menutup kemungkinan untuk mereka suatu saat nanti dapat kembali tampil dalam formasi full team.
"Nanti kalau sudah ketemu waktu yang pas, pasti bisa berempat," ungkap Bastian.
Coboy Junior dikabarkan comeback dengan usung nama baru. Foto: Instagram/@tba.ofcl

Bastian Steel Senang Project TBA Dapat Respons Positif Penggemar

Terkait Project TBA, Bastian mengaku puas. Terlebih menurutnya banyak fans yang memberikan respons positif atas comebacknya mereka dengan kemasan yang lebih fresh dari konsep yang sebelumnya mereka usung di Coboy Junior.
ADVERTISEMENT
"Senang lah, karena masih banyak yang nungguin kita. Berarti berhasil kitanya, karena project ini jalan pun karena teman-teman fans yang sangat rindu dengan lagu-lagunya dan penyanyi-penyanyinya yang dinyanyikan sama-sama. Wah, so far ada kepuasan batin sendiri karena berhasil," kata Bastian.
Kembali bekerja dengan orang yang sama pun diakui Bastian sebagai keuntungan tersendiri. Karena masing-masing mereka menurutnya tak perlu lagi membangun chemistry satu dengan yang lain.
"Kita berempat itu sudah kayak keluarga, jadi tidak perlu cari chemistry lagi, sudah pasti langsung plek ketiplek. Sudah saling tahu apa yang dilakukan," pungkasnya.