Berperan Jadi Hantu, Debut Model Hayati Azis di Industri Film

25 September 2019 10:37 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Model sekaligus pemain film 'Danur 3', Hayati Azis Foto: Instagram @hayatiazis.
zoom-in-whitePerbesar
Model sekaligus pemain film 'Danur 3', Hayati Azis Foto: Instagram @hayatiazis.
ADVERTISEMENT
Model Hayati Azis akhirnya memulai debut di dunia seni peran Indonesia. Dia terlibat di film horor berjudul 'Danur 3: Sunyaruri', yang juga dibintangi oleh Prilly Latuconsina.
ADVERTISEMENT
Dalam film garapan Awi Suryadi tersebut, perempuan berkulit eksotis itu memerankan karakter bernama Kartika. Ia adalah hantu perempuan yang memiliki wajah buruk rupa.
Ditemui usai peluncuran film 'Danur 3', model yang memiliki kepala plontos itu awalnya tak tertarik untuk terjun ke dunia seni peran.
"Awalnya aku enggak nyangka sih bakal masuk film. Karena aku enggak kepikiran terjerumus ke sana. Tapi teman aku banyak yang coba dorong gitu, lho, 'Cobain deh'. Ternyata pas aku coba, aku kayak gini ya," ucap Hayati Azis di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Selasa (24/9).
Hayati menjelaskan bahwa dunia seni peran sangat berbeda dengan modelling. Ia merasakan tantangan yang cukup berat saat harus berkecimpung di bidang ini. Apalagi, ia langsung berperan menjadi sosok hantu di film perdananya.
ADVERTISEMENT
"Berat banget. Ini sesuatu yang aku enggak enjoy. Enggak enjoy kayak, 'Aduh bukan passion'," ujarnya.
Hayati Azis belum tahu apakah ke depannya akan kembali berakting atau tidak. Sebab, ia merasa bakatnya bukan di dunia seni peran.
Hayati Azis di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2019). Foto: D.N Mustika Sari/kumparan
Namun, ia tak menutup kemungkinan jika mendapatkan kesempatan main di proyek film yang bagus. Hanya saja, Hayati sepertinya tak akan mengambil tawaran film bergenre drama.
"Aku enggak bisa drama sih. Mungkin kalau mau nyoba, film horor lagi kali ya. I don't know, we will see, sih. Kalau project-nya bagus, bisa jadi," tutupnya.