Billy Syahputra Berharap Raffi Ahmad Segera Kembali ke Dunia Hiburan

22 Oktober 2019 14:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Raffi Ahmad saat hadir di screening Film Ajari Aku Islam di Plaza Indonesia, Jakarta, Selasa, (15/10/2019). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Artis Raffi Ahmad saat hadir di screening Film Ajari Aku Islam di Plaza Indonesia, Jakarta, Selasa, (15/10/2019). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Setelah berkecimpung di dunia hiburan selama 20 tahun, akhirnya presenter dan aktor Raffi Ahmad memutuskan untuk rehat. Raffi mengungkapkan bahwa keluarga adalah alasannya untuk beristirahat sejenak dari di dunia yang telah membesarkan namanya itu.
ADVERTISEMENT
Raffi dikabarkan akan rehat selama 4 bulan untuk pergi ke luar negeri bersama sang istri, Nagita Slavina, dan anaknya Rafathar. Raffi melakukannya karena selama ini, dia tak memiliki banyak waktu bersama keluarga.
Presenter Billy Syahputra saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Senin (19/8). Foto: Dok. Ronny
Mendengar kabar Raffi akan rehat sementara dari dunia entertainment, Billy Syahputra mengatakan bahwa dirinya mendukung keputusan sahabatnya untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.
Namun, dia berharap Raffi segera kembali dari dunia hiburan.
“Itu 'kan keputusan seseorang, ya, itu mah hak A'a Raffi sendiri. Karena memang itu yang membuat dia bahagia. Mungkin, seperti itu kali, ya,” kata Billy Syahputra saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (22/10).
“Gue, sih, sebagai teman hanya bisa mendukung. Mudah-mudahan, A'a Raffi bisa cepat balik lagi ke dunia entertainment biar enggak sepi,” sambungnya.
ADVERTISEMENT
Selain menghabiskan waktu bersama keluarga, Raffi Ahmad juga akan melakukan pengobatan untuk penyakit tenggorokan yang ia keluhkan selama ini. Billy pun mendoakan agar penyakit yang diderita Raffi segera pulih.
“Terus, yang paling penting juga kesehatan. Buat apa punya duit banyak tapi kurang sehat? Jangan terlalu memaksakan mencari sesuatu, nantinya yang ditakuti ketika banyak uang tiba-tiba sakitnya terlalu parah itu 'kan membahayakan diri sendiri,” jelasnya.
“Dia pengin vakum sesaat untuk penyembuhan penyakitnya yang ada di dalam tubuhnya. Dia 'kan lagi sakit tenggorokan, dia ingin berobat, sekalian mau liburan,” pungkas Billy Syahputra.