Bintang Onlyfans Digeruduk setelah Kasus Tusuk Kekasih hingga Tewas

14 April 2022 12:36 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bintang Onlyfans Courtney Tailor. Foto: Instagram
zoom-in-whitePerbesar
Bintang Onlyfans Courtney Tailor. Foto: Instagram
ADVERTISEMENT
Bintang Onlyfans Courtney Taylor sedang menjadi sorotan karena tudingan menusuk kekasih hingga tewas. Baru-baru ini dia digeruduk tamu hotel ketika menginap di Miami, AS.
ADVERTISEMENT
Awalnya Courtney yang juga seorang model itu, sedang menghabiskan waktu bersantai sambil minum di lobi Grand Beach Hotel Miami bersama sang ayah. Tiba-tiba dia didatangi seseorang yang mengklaim sebagai tamu hotel tersebut, dan melakukan konfrontasi sambil merekam di ponsel.
"Kamu harus pergi," kata tamu hotel tersebut kepada Courtney sambil menyinggung kasus kematian kekasihnya. Tampak tak nyaman, Courtney langsung meninggalkan lokasi.
Pengacara Courtney, Frank Prieto, menyayangkan kejadian tersebut karena privasi kliennya diganggu di area publik. Apalagi, tambahnya kepada TMZ, Courtney sudah dibebaskan pihak berwajib setelah 3 hari diperiksa terkait kematian kekasihnya, Christian Tobechukwu Obumseli.
Courtney dan kekasihnya. Foto: Instagram
Pada 3 April lalu polisi menerima telepon darurat dari apartemen One Paraiso di Miami, dan mendapati seorang pria berusia 27 tahun tertusuk di punggung. Christian sempat dilarikan ke rumah sakit namun nyawanya tak terselamatkan.
ADVERTISEMENT
Dalam kejadian nahas yang menewaskan Christian, Frank menyebut tindakan Courtney merupakan self-defense. Ia juga mengatakan bahwa Courtney sesungguhnya adalah korban kekerasan fisik, emosional dan mental.
"Mr. Obumseli mengakses apartemen Courtney tanpa izin dalam beberapa kesempatan hingga insiden ini terjadi," belanya.
Setelah kejadian, Courtney sempat dibawa ke institusi kesehatan mental karena mengancam akan bunuh diri ketika diinterogasi polisi. Dia kemudian dibebaskan setelah beberapa hari penyelidikan.