Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.98.0
Bintangi Film 'Arini', Aura Kasih Jadi Takut Menikah
18 Maret 2018 19:46 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dalam film ini, Aura memerankan karakter Arini, perempuan berusia 38 tahun yang memiliki banyak permasalahan di hidupnya. Sampai-sampai, ia merasakan trauma yang mendalam mengenai percintaan.
Karena film tersebut, mantan kekasih Glenn Fredly ini mengaku memiliki pengalaman serupa seperti film, yaitu pernah mencintai pria yang usianya terpaut jauh darinya.

“Iya, pernah dulu,” kata Aura saat sesi meet and greet film ‘Arini: Masih Ada Kereta yang Akan Lewat’ di Mall Ciputra Cibubur, Jawa Barat, Minggu (18/3).
Sebelumnya, pemain film ‘Asmara Dua Diana’ ini sempat dilarang untuk membaca ‘Arini: Masih Ada Kereta yang Akan Lewat’. Karena penasaran, akhirnya Aura nekat membaca novel tersebut dan hasilnya tidak menyenangkan.
“(Aku jadi) takut banget (pada pernikahan) karena Arini ini kompleks banget. Bukan cuma pernikahan, tapi aku sampai mikir kok ada, ya, perempuan seperti dia. Akhirnya, itu jadi pelajaran buat aku, harus kasih kesempatan ke-2 untuk diri sendiri, jangan ke orang, dan itu namanya lebih ke berdamai ke masa lalu,” kata Aura.
ADVERTISEMENT
“Jadi, aku belajar kalau ada dendam sama orang dan mengkhianati kita, gimana sih caranya, dari takut gitu, pas jalani Arini, bisa kok kasih kesempatan ke-2 untuk diri sendiri,” sambungnya.