Cerita April Jasmine Miliki Anak Kembar Lewat Program Bayi Tabung

10 September 2018 9:17 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
April Jasmine dan Bayi Kembarnya (Foto: Munady/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
April Jasmine dan Bayi Kembarnya (Foto: Munady/kumparan)
ADVERTISEMENT
Pasangan ustaz Solmed dan dan April Jasmine baru saja dikaruniai anak kembar bernama Aqiel Mahmoed Sibawaih dan Mahier Mahmoed Syairoziy, hasil dari program bayi tabung. Bayi kembar mereka lahir pada 4 Mei lalu di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT
Kini, kedua anak kembar mereka sudah menginjak usia 4 bulan.
"Alhamdulillah seperti yang kita lihat semua, si kembar sehat. Jadi sudah 4 bulan, sudah besar-besar," ucapnya, Minggu (9/9).
Istri dari Ustaz Solmed ini mengaku memilih untuk menjalani program bayi tabung karena ia memiliki masalah pada sistem reproduksi di tubuhnya. Sehingga salah satu cara untuk kembali mendapatkan momongan dengan mengikuti program tersebut.
"Jadi, kesempatannya (punya anak) ada di bayi tabung," terangnya.
Perempuan berusia 33 tahun ini kemudian mengungkapkan bahwa selama mempunyai anak kembar dirinya menjadi lebih sibuk di rumah. Setelah 40 hari, April juga sempat mengajak bayinya itu untuk mengantar anak pertamanya, Sultan Mahmoed Qusyairi, masuk pesantren.
April Jasmine dan Bayi Kembarnya (Foto: Munady/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
April Jasmine dan Bayi Kembarnya (Foto: Munady/kumparan)
Untuk membantu mengurus kedua bayinya tersebut, April juga menggunakan jasa baby sitter. Selain membantu mengurus bayi, keberadaan baby sitter membuat dirinya lebih fokus memberikan asi eksklusif serta membuat pikirannya agar selalu senang dan segar.
ADVERTISEMENT
Sama seperti artis Tya Ariestya yang juga menjalani program bayi tabung, April merasa peran dan dukungan suami, menjadi teramat penting dalam menjalani program tersebut.
Tak heran, jika akhirnya ustaz Solmed juga berperan besar membantu sang istri selama menjalani program. Termasuk saat bayi mereka sudah lahir.
"Karena kan ini bagian dari investasinya suami. Dari mulai hamil, dia jelas harus bikin mood aku enak, terus bantu aku juga belanja buah. Karena aku enggak bisa keluar, jadi suami yang menggantikan," ungkapnya
"Nah, saat ini karena aku belum bisa pergi untuk belanja bulanan, jadi ustaz nih yang belanjain semua-semua keperluan bayi dan keperluan aku. Kadang-kadang membantu juga kalau lagi di rumah dia mau gendongin, ngejagain," imbuhnya
ADVERTISEMENT
Meskipun telah dikaruniai sepasang anak kembar, April berencana kembali untuk menggunakan program bayi tabung agar dapat memiliki anak perempuan.
"Iya kan karena anak yang pertama semua cowok, yang kedua ini kembar juga cowok, jadi kepenginnya sih next-nya cewek. Tapi ya berdoa ya karena kan embrio kita enggak tahu kan cewek atau cowok. Dipasrahkan aja semoga cewek," pungkasnya.