Cerita Ayudia Bing Slamet Jadi Ibu Muda

20 November 2017 12:54 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ayudia Bing Slamet (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Ayudia Bing Slamet (Foto: Munady)
ADVERTISEMENT
Aktris Ayudia Bing Slamet kerap membagikan mengenai kehidupan pribadinya di media sosial. Hal itu ia lakukan semenjak menikah dengan musisi Muhammad Pradana Budiarto alias Ditto Percussion pada tanggal 13 September 2015.
ADVERTISEMENT
Kebahagiaan Ayudia dan Ditto semakin bertambah semenjak keduanya memiliki anak pertama, Dia Sekala Bumi, yang lahir pada tanggal 24 Mei 2016 lalu.
Sekala, anak Ayudia dan Ditto.  (Foto: Caroline Pramantie/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sekala, anak Ayudia dan Ditto. (Foto: Caroline Pramantie/kumparan)
Setelah memiliki anak, Ayudia memutuskan mengurangi kegiatannya di dunia seni peran. Perempuan berusia 27 tahun itu lebih fokus menjalani peran barunya sebagai seorang ibu muda dan berkarya bersama dengan sang suami.
Berbagai pengalaman dirasakan oleh Ayudia setelah memiliki anak. Ketika ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, belum lama ini, bintang film 'Mantan' itu bercerita kepada awak media mengenai pengalaman indahnya menjadi seorang ibu muda.
"Best moment-nya kalau jadi ibu-ibu itu banyak sih. Mulai dari pas lahiran, apa-apa juga udah jadi best moment. Pas dia (Sekala) udah bisa bilang Mama, dia udah bisa cium-cium aku juga, semua jadi best moment," ungkap Ayudia seraya tersenyum.
Sekala, Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion  (Foto: Cornelius Bintang/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sekala, Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion (Foto: Cornelius Bintang/kumparan)
Menurut Ayudia, menjadi seorang ibu adalah sebuah pengalaman yang luar biasa. Ia pun merasa senang dengan predikat baru yang disandangnya saat ini.
ADVERTISEMENT
"Jadi ibu itu ya suatu hal yang luar biasa sih, karena biasanya kan kita jadi anak, tapi sekarang kita gantian perannya. Saya sekarang jadi kayak mama saya dulu. Saya ngurusin Sekala, jadi itu tahapan kehidupan yang memang harus dilewatin sih, jadi saya senang ngejalaninnya," jelas Ayudia.
Saking menikmatinya menjadi seorang ibu, pelantun lagu 'Dengarkan Dia' itu enggan menggunakan jasa baby sitter. Ayudia juga tak mau jika harus bekerja dan meninggalkan sang buah hati tercintanya seorang diri.
"Enggak (punya baby sitter). Kalau di rumah pokoknya semuanya sendiri, ngurusin Sekala biasanya bahu-membahu sama Ditto, cuma ada mbak yang bantu nyuci 2 hari sekali," ujarnya.
"Aku memang udah cita-cita enggak mau kerja yang ninggalin Sekala. Alhamdulillahnya aku dapat kerjaan lebih banyak. Karena memang ngurusin anak kan 24 jam enggak boleh berhenti, akhirnya ya, pekerjaan aku yang berhubungan sama kreatif ngerjainnya tengah malem," tambah dia.
ADVERTISEMENT
Meskipun Ayudia begitu menikmati setiap detik dalam hidupnya menjadi seorang ibu, namun perempuan kelahiran 13 September 1990 itu tak menyangkal jika dirinya kerap kali merindukan masa-masa remaja.
"Jadi kalau kangen (masa remaja) sih, ya pasti. Makanya, banyak 'kan orang tua yang liburan sama suami terus anaknya ditinggal. Cuma ya seiring berjalannya waktu kami nikmatin sih. Kangen masa sekolah, kangen masa remaja, tapi punya anak menyenangkan juga sih," pungkasnya.