Cerita Henny Mona Jalani Masa Kehamilan Tanpa Rio Reifan

28 Agustus 2019 8:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Henny Mona saat ditemui di kawasan kapten tendean. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Henny Mona saat ditemui di kawasan kapten tendean. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
ADVERTISEMENT
Istri pesinetron Rio Reifan, Henny Mona, hanya bisa pasrah menjalani kenyataan yang ada. Kebahagiaannya karena tengah mengandung, harus ia jalani seorang diri.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Rio tengah menjalani proses hukum. Dia ditahan di Rutan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, terkait kasus penyalahgunaan narkotika.
"Baru jalan tiga minggu, memang lagi pusing. Lagi berbadan dua," kata Henny Mona saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Rio Reifan dan Henny Mona. Foto: Giovanni/kumparan
Menurut Henny, Rio sudah mengetahui kabar ini. Rio ikut senang karena mereka memang sudah lama menantikan kehadiran buah hati.
"Dia (sudah) tahu, pertama dia nanya, 'Sudah menstruasi belum?', aku bilang belum. Kalau ketemu, dia selalu nyium perut aku, selalu ngelus, dia bilang dijaga baik-baik kandungan, jangan capek-capek," ucap Henny.
Namun, di saat yang sama, Henny tidak bisa menutupi rasa kesalnya. Sebab, Henny jadi harus banyak berkorban waktu dan tenaga mengurus perkara yang menimpa Rio.
ADVERTISEMENT
Rio, dikatakan Henny, seolah tidak bisa belajar dari pengalaman. Ini adalah kali ke-3 Rio terjerat narkoba.
"Aku masih ada rasa kesel dan jengkel. Aku bilang, 'Gimana aku enggak capek? Gara-gara kamu aku harus capek'," tuturnya.
Preskon rilis narkoba Rio Reifan, Jumat (16/8) Foto: Giovanni/kumparan
"Aku harus ke Polda. Ya, ampun, aku 'kan di Polda bukan sejam atau dua jam. Urus ini-itu. Jadi, aku tektokan capek banget. Bener-bener buang waktu, buang tenaga, pikiran, bikin... Aduh, kenapa, sih, aku mesti jalanin ini?" ujar Henny.
Namun, Henny berusaha ikhlas. Ia sadar posisinya sebagai istri menuntutnya untuk bisa kuat.
"Ya, mau enggak mau harus diterima. Siapa, sih, yang mau keadaan seperti ini? Tapi harus dijalanin? Mau enggak mau, ya, pasrah saja," kata dia.
ADVERTISEMENT
Keinginan Henny untuk mengajukan cerai juga ia kubur dalam-dalam. Ia sadar sebagai seorang istri, ada kewajiban dirinya untuk tidak meninggalkan suami yang sedang susah.
Henny Mona, istri Rio Reifan Foto: Aria Pradana/kumparan
"Dia memang sudah jahat sama saya dan ibu saya dan keluarga saya, tapi masih ada kewajiban saya sebagai istri ketika suami lagi susah enggak boleh tinggalin. Tapi, ke depan seperti apa, wallahualam sajalah, mungkin saya akan memutuskan itu after sidanglah," kata Henny.
Berdasarkan proses asesmen, Rio Reifan sendiri direkomendasikan untuk menjalani rehabilitasi. Namun, keputusan apakah Rio akan direhabilitasi, masih menunggu hasil gelar perkara oleh kepolisian.