Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
1 Ramadhan 1446 HSabtu, 01 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Cerita Hindia soal Doves, '25 on Blank Canvas, Ada Reka Ulang Lagu Sal Priadi
28 Februari 2025 17:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
"Menuju penghujung tahun 2024 kemarin saya merasa ingin 'menyelesaikan' beberapa cerita yang menggantung dari album pertama dan kedua, serta ada banyak hal yang terjadi di masyarakat yang ingin saya respons dalam bentuk musik," kata Hindia, belum lama ini.
Hindia sudah memiliki dua album, yakni Menari Dengan Bayangan (2019) dan Lagipula Hidup Akan Berakhir (2023).
Hindia Rilis Mixtape Doves, '25 on Blank Canvas
Di track tersebut, Hindia melakukan reka ulang lagu milik Sal Priadi berjudul Semua Lagu Cinta, yang terdapat di album Markers and Such Pens Flashdisks (2024).
"'Semua Lagu Cinta' milik Sal adalah salah satu lagu yang sejak awal saya dengar seperti semacam ada rasa berandai-andai jika saja saya yang menulis lagu tersebut, karena bagus sekali. Setelah berbicara dengan Sal akhirnya saya mendapatkan restu untuk ‘mereka ulang’ lagu tersebut," tutur Hindia.
Selain itu, Hindia menghadirkan Ibu Sumarsih dalam track (kamis). Dalam track itu, Hindia menampilkan rekaman wawancara dengan Sumarsih yang merupakan ibunda dari Bernardinus Realino Norma Irmawan atau Wawan.
ADVERTISEMENT
Wawan adalah mahasiswa Universitas Atma Jaya yang gugur dalam Tragedi Semanggi pertama pada 1998.
Hindia mengungkapkan alasan dirinya menghadirkan Ibu Sumarsih dalam track (kamis). "Saya rasa Ibu Sumarsih memiliki cerita yang sangat penting didengarkan oleh banyak orang," ucapnya.
Di sisi lain, Hindia mengungkapkan alasan dirinya merilis mixtape, bukan album. Hal itu karena waktu persiapannya tidak sepanjang album.
"Doves 25 adalah rilisan 'mendadak' yang keluar karena dorongan impulsif saya dan tim," kata Hindia.
Bagaimana menurut kalian mengenai mixtape Doves, '25 on Blank Canvas dari Hindia? Mixtape ini sudah bisa didengar di berbagai platform musik digital. Sementara video liriknya bisa dilihat di kanal YouTube Hindia.