news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Cerita Nana Mirdad Manfaatkan Waktu untuk Mengenal Diri Sendiri saat Isoman

3 Maret 2022 18:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nana Mirdad. Foto: Instagram/@nanamirdad_
zoom-in-whitePerbesar
Nana Mirdad. Foto: Instagram/@nanamirdad_
ADVERTISEMENT
Nana Mirdad telah dinyatakan negatif COVID-19 sejak beberapa hari lalu. Lewat unggahan Instagram miliknya, Nana kemudian membagikan pengalamannya selama menjalani isolasi mandiri alias isoman.
ADVERTISEMENT
Awalnya, ia menceritakan tentang keluarganya yang selalu memberikan dukungan kepadanya. Nana Mirdad senang, akhirnya setelah dua tahun lamanya ia bisa mempertemukan anak-anaknya dengan neneknya dan keponakan-keponakan lainnya.
Cara Nana Mirdad Hadapi Stres setelah Jalani Multiperan di Tengah Pandemi. Foto: dok. Instagram @nanamirdad
“Bersyukur banget aku punya keluarga yang selalu support aku dalam kondisi apapun...Aku juga happy bgt karena awal tahun ini aku finally bisa bawa anak2 ke Jakarta ketemu dengan semua keluarga disana. Akhirnya Jason and Sarah bisa ketemu momma sama mbahnya after 2 years ga pernah ketemu karena situasi pandemi... Juga bisa lihat adik2 and keponakanku dalam keadaan sehat ❤️,” tulis Nana Mirdad di kolom keterangan foto yang diunggahnya.
Sayangnya, kebahagiaan itu tidak berlangsung lama. Nana Mirdad terpapar COVID-19 dan harus menjalani isoman selama 10 hari penuh. Isoman memaksanya untuk menerima kenyataan bahwa ia tidak dapat bertemu anak dan suaminya.
ADVERTISEMENT
Perempuan berusia 36 tahun itu mengaku awal-awal cukup berat baginya untuk menyesuaikan kondisinya. Sebab, sehari-hari dirinya terbiasa untuk melakukan aktivitas dan tidak bisa berdiam diri terlalu lama. Mengisi kebosanannya, Nana Mirdad mencoba untuk tetap produktif dengan berolahraga atau membaca buku.
“Aku yang biasanya selalu aktif walaupun hanya di rumah pun gak terbiasa untuk berdiam diri. Sebisa mungkin aku masih tetap produktif, biar gak bosen aku olahraga ringan atau sekedar baca buku kalau lagi lemes banget,” ujarnya.
Kendati demikian, ibu dua anak itu berusaha melihat dari sisi positifnya. Ia menyadari, dengan kejadian yang sedang dialaminya pada saat itu merupakan kesempatannya untuk beristirahat sejenak.
Selain itu, Nana Mirdad dapat memanfaatkan waktu luangnya untuk berbenah dan mengenal diri sendiri. Putri dari Lydia Kandou itu juga bisa menyelesaikan urusan yang selama ini tertunda, sembari mempersiapkan rencana untuk ke depannya.
ADVERTISEMENT
“Aku berusaha manfaatin waktu tersebut untuk mengenal diri aku lebih lagi dan selesain urusan yang selama ini tertunda, prepare buat rencana selanjutnya karena aku punya perasaan yang baik bahwa tahun ini adalah tahun yang diberkati dan aku siap lebih,” pungkas Nana Mirdad.
Laporan: Karina Savitri