Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Cerita Naura Lakukan Rekaman Lagu Pemilik Rindu dalam Kondisi Flu
11 November 2023 12:03 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Penyanyi Naura Ayu baru-baru ini merilis single berjudul Pemilik Rindu . Lagu ini merupakan ciptaan Ify Alyssa, eks Blink.
ADVERTISEMENT
Pemilik Rindu berkisah tentang perasaan seseorang yang ingin bertemu seseorang yang menjadi penguasa rindunya. Menurut Naura , semua orang pasti pernah merasakan rindu, meski tak semuanya diungkapkan.
"Aku merasa banyak banget orang yang mungkin lagi enggak kangen sama siapa-siapa, tapi berasa kangen aja. Terus ngungkapin perasaan kangen, sayang, masih banyak yang gengsi dan itu malah nimbulin penyesalan. Bukan lagu galau, tapi kayak hoping, berharap bertemu seseorang," ucap Naura Ayu ketika berkunjung ke kantor kumparan.
Penyanyi berusia 18 tahun ini mengatakan, lagu Pemilik Rindu sudah ada sejak tahun 2021. Ia bersedia menyanyikan lagu ini karena memiliki kedekatan dengan Ivy.
"Aku sudah suka dari pertama kali dengar (Pemilik Rindu). Aku sama Kak Ivy sudah kenal sejak kecil. Aku dan Kak Ivy sama-sama suka lagu Disney jadi kita punya taste yang sama. Aku ngerasa identitas aku sedikit banyak mengarah ke Disney, Kak Ivy paham soal hal itu," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Naura Ayu Flu Saat Rekaman Pemilik Rindu
Naura Ayu mengungkapkan salah satu kejadian yang tak terlupakan selama proses rekaman lagu Pemilik Rindu. Putri Nola Be3 tersebut mengaku sedang sakit saat menjalani proses rekaman.
Ini bukan pengalaman pertama Naura sakit saat harus rekaman. Ia mengaku sejak dulu selalu flu ketika harus take vocal.
"Aku dari dulu selama jadi penyanyi cilik, semua rekaman aku tuh hasil aku pilek dan lagi sakit. Selalu batuk, dan aku merasa mungkin hokinya dari situ kali ya," ucapnya.
Naura pun harus mengulang proses rekaman karena merasa hasil yang pertama tak terlalu maksimal. Ia juga membawa kencur untuk menjaga kualitas suaranya.
"Jadi aku selalu bawa kencur. Aku sempat rekaman sekali, pas sudah jadi, aku kurang puas sama hasilnya, aku minta ulang, terus dikasih ulang. Tapi mereka minta waktu minggu depan (setelah rekaman pertama), sudah lebih mendingan, tapi tetap itu lagi sakit pas rekaman," tutupnya.
ADVERTISEMENT
Lagu Pemilik Rindu saat ini sudah bisa kamu dengarkan di seluruh platform musik digital.