Cerita Tarra Budiman yang Sempat Ditawari Pakai Narkoba

16 April 2020 7:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tarra Budiman saat ditemui di Panhead Radio Dalam, Jakarta. Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tarra Budiman saat ditemui di Panhead Radio Dalam, Jakarta. Foto: Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam tiga hari ini, setidaknya ada dua artis yang ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkotika. Aktor Tio Pakusadewo ditangkap pada Selasa (14/4) dan pesinetron Naufal Samudra ditangkap pada Senin (13/4).
ADVERTISEMENT
Sebagai sesama orang yang berkecimpung di dunia hiburan Tanah Air, Tarra Budiman mengaku penyebaran narkotika tidak hanya berada di lingkungan artis. Hampir semua kalangan juga telah diracuni barang haram tersebut.
Tarra Budiman mengaku pernah mengalaminya beberapa tahun yang lalu. Dirinya sempat ditawari untuk mengkonsumsi narkotika. Namun, karena lingkungannya positif, maka ia tidak terlena dengan barang haram tersebut. 
Tarra budiman Foto: Munady Widjaja
"Gue zaman muda dulu pernah ditawarin, cuma untungnya gue di circle yang positif, semua suka olahraga. Alhamdulillah, gue punya teman-teman yang positif. Gue mau coba-coba pun buat apa?" kata Tarra Budiman dalam wawancara virtual, baru-baru ini.
"Dengan adanya pandemi ini, mungkin banyak orang stres juga dan enggak tahu mau berbuat apa. Ketika kita kalah sama pikiran sendiri, itu bahaya. Makanya, wajib banget menjaga pikiran dan hati nurani," imbuh suami Gya Sadiqah tersebut.
ADVERTISEMENT
Presenter berusia 33 tahun itu mengaku sempat mempunyai sejumlah teman yang sifatnya berubah gara-gara narkoba. Perubahan perilaku tersebut cenderung berdampak negatif bagi dirinya sendiri maupun orang lain.
"Pengalaman, ada, sih. Ya, maksud gue, gue pernah muda dan gue merasakan beberapa teman-teman yang menurut gue berubah karena narkoba. Dari nyolong, klepto, suka bohong, itu sudah hal umum buat gue. Banyak teman gue begitu," terangnya. 
Maka dari itu, Tarra Budiman sebisa mungkin enggan terjebak dalam pengaruh buruk dari penggunaan narkoba. Menurutnya, penyalahgunaan narkotika sangat merugikan banyak pihak.
"Makanya dari situ gue belajar, wah, kayaknya enggak bisa, nih, gue mainan sama hal-hal yang berbau narkoba. Karena menurut gue, gue enggak pakai aja masih dirugiin, apalagi gue makai?" jelasnya.
ADVERTISEMENT
Terkait dengan Tio Pakusadewo yang terjerat kasus narkoba, pemain film Terlalu Tampan itu mengaku dirinya sempat mengidolakannya dalam hal berakting. Sehingga, Tarra Budiman berharap agar kasus hukum Tio segera dapat terselesaikan.
"Sama om Tio enggak kenal dekat, kenal di beberapa acara. Om Tio itu salah satu aktor yang gue idolakan. Surat dari Praha itu adalah salah satu yang menurut gue melek banget tentang om Tio. Cuma, kembali lagi, masa pandemi membuat orang berubah seketika. Ya, gue, sih, berharap semoga beliau bisa kuat hadapi masalah ini," pungkasnya.