Cerita Uut Permatasari Lahirkan Anak Kedua: Ingin Normal, Akhirnya Caesar

3 Juli 2022 18:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Uut Permatasari saat gelar acara tasyakuran 7 bulanan.
 Foto: Instagram/@uutpermatasari
zoom-in-whitePerbesar
Uut Permatasari saat gelar acara tasyakuran 7 bulanan. Foto: Instagram/@uutpermatasari
ADVERTISEMENT
Penyanyi dangdut Uut Permatasari melahirkan anak keduanya yang diberi nama Rafaizan Rakhan Athallah Pulungan pada Jumat (1/7) lalu pukul 09.15 WIB. Buah hatinya tersebut berjenis kelamin laki-laki.
ADVERTISEMENT
Uut Permatasari menjalani proses persalinan di Rumah Sakit Siloam. Dalam salah satu unggahan di akun Instagram pribadinya, Uut mengatakan, ia ingin melahirkan anak keduanya lewat proses persalinan normal.
Keinginan istri Kapolres Gowa AKBP Tri Goffarudin Pulungan itu melahirkan secara normal berkaca dari pengalamannya saat dikaruniai anak pertamanya, Rafif Athallah Pulungan. Uut melahirkan Rafif lewat proses persalinan normal. Karena itu, Uut memanjatkan doa dan memohon agar keinginannya bisa terwujud.
Uut Permatasari dikaruniai anak kedua. Foto: Instagram/@uutpermatasari
Uut juga menyampaikan keinginannya untuk melahirkan secara normal kepada dokter yang menangani persalinannya. Sang dokter, kata dia, menyambut keinginannya tersebut dengan baik dan antusias.
Namun, Uut menyatakan, keinginannya untuk melahirkan anak keduanya secara normal tidak terpenuhi. Meski begitu, Uut menerimanya, karena ia yakin hal itu adalah ketentuan yang terbaik dari Tuhan.
ADVERTISEMENT
“Saat semuanya saya pasrahkan sama Gusti Allah,dan akhirnya diberilah jawaban bahwa debaynya harus keluar melalui operasi caesar padahal saya sudah siap untuk persalinan normal,” tulis Uut.
Penyanyi dangdut Uut Permatasari saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Kamis, (10/9/2020). Foto: Ronny

Alasan Uut Permatasari Akhirnya Melahirkan Anak Kedua Lewat Operasi Caesar

Uut mengatakan, posisi bayi yang ia kandung saat itu melintang. Saat usia kehamilannya menginjak 39 minggu lebih, posisi kepala sang bayi sudah berada di bawah, namun belum masuk ke panggul. Posisi kepalanya juga bergeser ke kanan.
Karena itu, Uut melanjutkan, dokter akhirnya memutuskan agar dirinya melahirkan lewat operasi caesar. Hal itu dilakukan demi keselamatan Uut dan anak keduanya.
“Alhamdulillah putra kedua saya telah lahir pukul 09.15 WIB dengan selamat dan sehat dengan BB: 3,3 kg dan TB: 49 cm,” tulis Uut.
ADVERTISEMENT
Usai melahirkan anak keduanya, Uut menyampaikan terima kasih kepada suaminya, anak pertamanya, dan ibundanya yang sudah mendampinginya. Mereka juga mendoakan agar operasi caesar yang dilakukan Uut bisa berjalan lancar.
Selain itu, Uut berterima kasih kepada pihak dokter dan tim yang telah membantunya saat melahirkan anak keduanya.