Curhat Zsa Zsa Utari yang Kerap Di-bully Gara-gara Berambut Keriting

25 Maret 2021 18:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Zsa Zsa Utari. Foto: Instagram/zsazsautari
zoom-in-whitePerbesar
Zsa Zsa Utari. Foto: Instagram/zsazsautari
ADVERTISEMENT
Nama Zsa Zsa Utari dikenal setelah ia bermain dalam film Imperfect: Karier, Cinta, dan Timbangan. Berkat darah Jamaika dari sang ayah, di setiap proyek film atau sinetron, Zsa Zsa selalu berperan sebagai orang dari timur Indonesia, seperti Ambon atau Papua.
ADVERTISEMENT
Saat ini, banyak orang memuji Zsa Zsa Utari dan mengatakan dirinya mirip Beyonce. Namun, siapa yang sangka bila dahulu banyak orang yang mem-bully dirinya di sekolah. Salah satu penyebabnya hanya karena ia berambut keriting dan lebat.
"Jadi, sering diledekin. Aku katanya kayak orang di pinggir jalan atau apalah, 'Sumber air sudekat.' Itu, kan, nyebelin banget. Aku, ya, kesal, marah, nangis," ungkap Zsa Zsa di acara Rumpi, yang tayang pada Rabu (24/3).
"Sama teman sekolah juga sering digituin. Tapi, aku enggak berani bilang. Aku simpan aja," sambungnya.
Zsa Zsa Utari. Foto: Instagram/zsazsautari
Akibat sering di-bully, Zsa Zsa Utari sempat merasa tidak percaya diri. Ia pun merasa sangat sebal dengan rambut keritingnya.
"Akhirnya (rambut) suka diikat kalau pergi. Tapi, ya, terus capek juga gitu, kan. Akhirnya, ya, percaya diri aja. Pas percaya diri, orang juga ngeliatnya, ya, udah, orang dia percaya diri aja gitu," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Zsa Zsa Utari mengaku, sewaktu kecil, ia memang kurang tahu cara merawat rambut keriting. Untungnya, saat beranjak remaja ia mulai mengerti cara merawat diri.
"Waktu kecil, kan, memang enggak ngerti styling rambut. Kalau sekarang, aku ngerti. Kayak cara keramas rambut keriting itu, kan, beda. Kita rambutnya, tuh, enggak boleh diusap, harus pelan-pelan. Kalau enggak, keritingnya pecah. Aku juga sekarang enggak pernah sisiran kalau rambut kering, harus ada conditioner-nya," kata Zsa Zsa.
Zsa Zsa Utari. Foto: Instagram/zsazsautari
Kini, banyak orang yang menganggap Zsa Zsa Utari mirip seperti aktris luar negeri. Lantas, bagaimana tanggapannya mengenai hal itu?
"Aku, sih, enggak pernah punya role model gitu. Banyak yang bilang kayak Beyonce atau Zendaya. Tapi, sebenarnya aku enggak berusaha ngikutin mereka," ujarnya.
ADVERTISEMENT