Cut Meyriska vs Dinda Kanya Dewi, Mana Tokoh Antagonis Pilihanmu?

11 Oktober 2018 17:31 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cut Meyriska dan Dinda Kanya Dewi saat Akting Antagonis. (Foto: DN. Mustika Sari/kumparan, Instagram/@cutratumeyriska)
zoom-in-whitePerbesar
Cut Meyriska dan Dinda Kanya Dewi saat Akting Antagonis. (Foto: DN. Mustika Sari/kumparan, Instagram/@cutratumeyriska)
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah cerita baik untuk sinetron, maupun film, tokoh antagonis menjadi salah satu karakter yang mampu menjadi bumbu penyedap dalam sebuah kisah. Beberapa selebriti berhasil membawakan karakter tersebut hingga melekat di dalam kehidupan nyata.
ADVERTISEMENT
Cut Meyriska dan Dinda Kanya Dewi merupakan dua dari banyak artis lainnya yang mampu menjalani peran antagonisnya dengan baik. Mereka bahkan membuat karakter yang dimainkan tak kalah ikonik dengan pemeran utamanya. Dalam story berikut, kumparan akan mengulas secara singkat kedua tokoh antagonis tersebut
1. Karakter Karin vs Mischa
Cut Meyriska sudah kerap wara-wiri di layar kaca sebagai bintang sinetron sejak 2007. Namanya semakin melambung, ketika mendapatkan salah satu peran utama di sinetron 'Catatan Hati Seorang Istri' (2014). Dalam sinetron itu, Meyriska memerankan tokoh antagonis, gadis penggoda bernama Helena Karin.
Karin diceritakan sebagai wanita perusak rumah tangga orang lain. Bersama Ashraf Sinclair dan Dewi Sandra, Meyriska mampu menyajikan sebuah drama yang membuat para penontonnya kerap terbawa emosi.
ADVERTISEMENT
Meyriska tampak sangat tahu bagaimana siasat yang tepat menggoda suami orang lain di sinetron tersebut. Perempuan kelahiran Medan itu, begitu menjiwai dalam setiap peran yang dimainkan.
Sementara itu, Dinda Kanya Dewi semakin dikenal publik setelah memerankan karakter Mischa dalam sinetron 'Cinta Fitri'. Ya, beberapa tahun sebelum muncul karakter Karin, karakter Mischa memang menjadi tokoh yang identik dengan perusak kebahagiaan rumah tangga orang lain.
Dalam sinetron tersebut, Dinda beradu akting dengan Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar. Dinda yang amat larut dengan karakter tersebut, terlihat sangat picik kala menyusun dan menjalankan setiap rencana jahatnya.
2. Memancing Emosi Penonton
Baik Meyriska maupun Dinda tampaknya mampu memainkan peran antagonisnya dengan sangat baik. Kedua karakter tersebut bahkan benar-benar mampu membuat para penontonnya terbawa emosi.
ADVERTISEMENT
Kepiawaian Meyriska dalam memerankan tokoh Karin, membuat banyak ibu-ibu percaya ia jahat di dunia nyata. Tak jarang, hal tersebut mampu membuatnya menerima banyak cemoohan salah satunya lewat media sosial.
Sinetron 'Catatan Hati Seorang Istri' juga pada akhirnya membuat Meyriska lekat dengan karakter antagonis. Dalam beberapa sinetron lain, ia juga mendapat peran antagonis, misalnya dalam sinetron remaja berjudul 'Boy'.
Tak hanya Meyriska, berkat perannya, Dinda Kanya Dewi juga dianggap punya karakter jahat di dunia nyata. Ya, Akting Dinda sebagai Mischa di sinetron tersebut kerap membuat ibu-ibu rumah tangga yang menggemari sinetron 'Cinta Fitri' geram dan gemas.
Sudah belasan tahun memerankan tokoh antagonis di sinetron, Dinda sepertinya belum bosan. Perempan berusia 31 tahun itu bahkan tak segan saat harus beradu peran dengan banyak aktor dan aktris muda, seperti Irish Bella, Ammar Zoni, dan Jonas Rivanno, Dinda berperan di sinetron 'Cinta Suci'.
ADVERTISEMENT
3. Bangun Image Lain di Film
Dalam beberapa proyek film, Meyriska seolah mulai berusaha untuk keluar dari peran antagonis. Dalam film 'Yowis Ben' dan 'Jaran Goyang' misalnya, di mana Meyriska tak mendapat peran antagonis.
Baru-baru ini, Meyriska juga terlibat dalam film 'Kesempatan Keduda'. Dalam film yang dirilis oleh rumah produksi RA Picture itu, ia berperan sebagai tokoh pendukung non-antagonis.
Sama halnya dengan Meyriska, belakangan Dinda juga jarang mendapat peran antagonis dalam film-filmnya. Dinda kerap memainkan tokoh pendukung non-antagonis di film yang ia mainkan.
Dinda malah bermain cukup konyol di film 'Hangout' besutan Raditya Dika yang tayang pada 2016. Hal ini tentu berbeda dengan berbagai karakter antagonis dalam sinetron yang ia mainkan. Ia juga sempat terlibat pada film karya Soleh Solihun dan Monty Tiwa yang berjudul 'Reuni Z'.
ADVERTISEMENT
4. Kehidupan Pribadi
Selama ini, Meyriska dikenal tertutup soal hubungan asmara. Ia hanya pernah dikabarkan dekat dengan Omar Daniel dan mantan kekasih Irish Bella, Amedz.
Kendati jarang terlihat dekat atau jalan bareng dengan pria spesialnya, bintang sinetron 'Anak Jalanan' ini sudah memiliki kekasih. Meyriska mengatakan bahwa sang kekasih ikut bangga dengan prestasinya di dunia hiburan.
Namun, ketika ditanya lebih jauh soal sosok pria yang tengah mengisi hatinya itu, Meyriska belum mau terbuka.
Hal sama juga dilakukan Dinda yang cukup tertutup soal kisah percintaannya. Meski banyak pria yang singgah di hati, Dinda belum juga menemukan sosok yang tepat untuk dijadikan teman hidupnya. Namun, ia punya target untuk dapat hidup bahagia bersama keluarga kecilnya di usia 33 tahun.
ADVERTISEMENT
Meski terkesan masih malu-malu, pemain film 'Tuyul' ini mengaku sudah punya kekasih hati. Ia mengaku enggan memperkenalkan kekasihnya itu, lantaran tak ingin dinilai sebagai perempuan yang suka gonta-ganti pasangan.
Dari ulasan tersebut, Cut Meyriska atau Dinda Kanya Dewi, tokoh antagonis pilihanmu?