Deretan Penampilan Demian Aditya dengan Aksi Sulapnya

10 September 2019 13:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Berbagai atraksi pesulap Demian Aditya. Foto: Instagram/ @_demianaditya_ dan kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Berbagai atraksi pesulap Demian Aditya. Foto: Instagram/ @_demianaditya_ dan kumparan
ADVERTISEMENT
Pesulap Demian Aditya kerap menampilkan atraksi yang cukup ekstrem. Tak jarang, beberapa pertunjukannya menuai pro dan kontra dari masyarakat.
ADVERTISEMENT
Seperti pada atraksinya beberapa waktu lalu dalam acara '9.9 Super Shopping Day TV Show'. Ia menampilkan aksi sulap bertajuk 'Impossible Escape' yang terinspirasi dari film horor 'SAW'.
Dalam aksi tersebut, Demian seolah gagal melakukan sulapnya.
Di video yang tersebar di media sosial, suami dari Sara Wijayanto ini terlihat tak bisa membebaskan diri ketika pisau raksasa jatuh ke badannya. Seluruh tim maupun penonton yang menyaksikannya pun dibuat panik.
Dari kejadian itu, sejumlah netizen pun beranggapan bahwa aksi Demian hanyalah prank belaka.
Melihat aksinya menuai respons negatif dari netizen, Demian Aditya akhirnya buka suara lewat sebuah postingan di akun Instagram pribadinya.
Pria kelahiran Tegal, Jawa Tengah itu mengatakan bahwa ia dalam keadaan baik usai aksi sulap tersebut. Namun, ia membantah jika pertunjukannya disebut prank.
ADVERTISEMENT
"...for me it’s not a prank karena di ilusi itu ada jalan cerita dan sebab akibatnya (kalau nonton dan ngerti), ilusi-ilusi gw dari dulu-dulu juga sudah gitu. Tapi ya bebaslah orang mau anggapnya apa," tulis Demian Aditya.
Meski aksinya tak melulu berhasil dan menuai berbagai reaksi negatif dari netizen, Demian Aditya tetap berusaha untuk mencoba sesuatu yang baru dan menantang.
Mantan suami Yulia Rachman ini juga membagikan sejumlah foto ataupun video saat menampilkan aksi sulapnya. Berikut ini kumparan merangkum 5 aksi sulap Demian Aditya.
Aksi sulap di atas dinamainya 'Sands Torture'. Dalam aksinya, kedua tangan Demian diborgol. Kemudian ia harus masuk ke sebuah peti dan membuka borgol tersebut.
ADVERTISEMENT
Demian harus berpacu dengan waktu untuk membebaskan diri. Sebab, jika waktu yang telah ditentukan itu habis, tumpukan pasir akan menimpa dirinya.
'Sands Torture' sendiri pernah ditampilkan Demian dalam acara 'Australia's Got Talent'.
Ia mengatakan bahwa butuh waktu bertahun-tahun untuk membuat 'Sands Torture' sempurna. Dan hingga kini pun aksi sulapnya itu masih berkembang.
Pemilik nama Aditya Prambudhi ini bangga aksi sulap 'Sands Torture' miliknya diapresiasi oleh pesulap luar negeri. Seperti tayangan luar negeri 'Death by Magic' dan pesulap asal Inggris James More. Mereka meminta izin untuk memainkan sulap yang dimiliki Demian.
"Terima kasih atas minat Anda pada ilusi 'Sands Torture' milik saya," tulis Demian Aditya.
Namun, Demian sangat kecewa bahwa aksi sulapnya ini pernah ditiru orang lain tanpa meminta izin kepada dirinya terlebih dulu. Aksi tersebut dilakukan pesulap asal China bernama Huang Dian Yu.
ADVERTISEMENT
"Dalam video, pria tersebut mengatakan bahwa ia dapat melakukan aksi sulapnya lebih baik daripada saya. Lucu... tapi kenapa meniru aksi saya? Siapa pun tahu orang ini? Beberapa orang menyebutnya Huang Dian Yu," tulis Demian.
Aksi sulapnya kali ini mengharuskan Demian untuk berendam di sebuah kotak. Agar atraksinya semakin mencekam, kotak ditutup dan digembok.
Atraksi yang dinamai 'Head Torture' ini kembali berpacu dengan waktu. Demian pun harus melepas borgolnya itu untuk membebaskan diri.
Masih dengan aksi 'Head Torture', namun kali ini hanya bagian kepala saja yang masuk ke dalam kotak berisi air. Hal beda lainnya, ia harus menjepit hidungnya.
Penampilannya itu pernah dimainkan dalam acara 'World's Got Talent', salah satu program televisi China.
ADVERTISEMENT
Demian sesekali melibatkan penonton dalam pertunjukannya. Seperti salah satu atraksi di atas yang sering ia tampilkan di layar kaca.
Kali ini, beberapa penonton harus memilih salah satu bungkusan kertas. Di salah satu bungkusan tersebut ada pisau tajam.
Jika salah seorang dari mereka ada yang salah memilih bungkusan tersebut, maka tangan mereka akan terluka.
Namun, sebagian besar aksi sulap Demian Aditya bersama para penontonnya ini tak pernah gagal.
Aksi sulap ini diberi nama 'Blind Ride', menyetir mobil dengan mata tertutup.
Sebelum menutupnya dengan kain, Demian harus menutup kedua matanya lalu menaburi garam.
Untuk melakukan aksinya itu, ia harus didampingi oleh seseorang. Sebab nantinya, Demian Aditya akan melihat jalanan dengan kacamata orang yang mendampinginya itu.
ADVERTISEMENT