Devano Danendra Sempat Dilarang Iis Dahlia Terjun ke Dunia Hiburan

31 Oktober 2018 12:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Devano Danendra, anak Iis Dahlia (Foto: Instagram/@devdanendra)
zoom-in-whitePerbesar
Devano Danendra, anak Iis Dahlia (Foto: Instagram/@devdanendra)
ADVERTISEMENT
Anak dari pedangdut Iis Dahlia, Devano Danendra, kini sudah mulai mengikuti jejak ibunya di industri hiburan Tanah Air. Ia merilis single debutnya yang berjudul 'Always in Love with You' pada tahun 2017.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, cowok berusia 16 tahun tersebut akhirnya mengembangkan sayapnya ke dunia seni peran. Ia mendapat kesempatan untuk terlibat dalam penggarapan film 'Dear Nathan: Hello Salma'.
Meskipun sekarang Devano sudah berhasil menapaki langkah di dunia hiburan, ternyata sebelumnya ia sempat tak mendapatkan restu dari sang ibunda untuk menjadi seorang aktor mau pun penyanyi.
“Devano juga awalnya enggak disetujuin untuk masuk ke dunia entertainment. Papa juga pilot, kakak sekarang sudah mulai kuliah,” ujar Devano saat ditemui di Blok M Square, Jakarta Selatan.
Penyanyi kelahiran 23 September 2002 ini melakukan berbagai macam cara agar diizinkan oleh kedua orang tuanya terjun ke dunia hiburan. Ia meyakinkan ayah dan ibunya dengan menunjukkan bakat yang ia miliki.
ADVERTISEMENT
“Devano ngelihatin ke mama papa kalau Devano bisa. Dari Devano latihan, les vokal, dan di ‘Dear Nathan: Hello Salma’ juga mereka lihat akting Devano seperti apa. Mungkin mama mikirnya ‘oh Devano pasti bisa’,” beber Devano.
Iis Dahlia dan Devano. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Iis Dahlia dan Devano. (Foto: Munady Widjaja)
Sebagai seorang anak laki-laki, pelantun lagu 'Menyimpan Rasa' ini merasa bahwa di kemudian hari ia harus mengurus keluarga. Menurutnya, penghasilan yang diperoleh dari dunia entertainment belum tentu bisa menjamin kehidupan mereka.
Oleh karena itu, cowok kelahiran Indramayu, Jawa Barat, ini tetap menjalani pendidikan formalnya meski sudah terjun ke industri hiburan. Saat ini, Devano Danendra diketahui sedang duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA).
“Di dunia entertainment ini juga finance-nya enggak seperti gaji sebulan sekali, itu bakal sulit. Makanya Devano pasti pendidikan itu paling pertama. Kalau Devano bingung nanti pilih jadi apa, antara penyanyi atau pilot, Devano masih banyak pilihan,” katanya.
Pemain film 'Dear Nathan: Hello Salma', Devano Danendra. (Foto: Eny Immanuella Gloria)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film 'Dear Nathan: Hello Salma', Devano Danendra. (Foto: Eny Immanuella Gloria)
Walau memiliki jadwal pekerjaan yang padat, namun Devano bersyukur karena pendidikannya tidak terganggu. Sebab, pihak sekolah bisa memberi pengertian atas kesibukannya itu. Ia pun kerap diminta mengerjakan tugas sekolah jika hendak meminta izin untuk syuting.
ADVERTISEMENT
"Alhamdulilah punya sekolah yang gampang diajak ngobrol. Jadi, Devano kalau waktu syuting, sekolah kasih tugas, jadi Devano selesaiin tugasnya, baru syuting. Jadi, bisa izin gampang kalau sekolah,” tutur Devano.
Lantas, apabila tidak menjadi seorang artis, profesi apa yang akan diambil Devano?
“Aku punya cita-cita banyak, jadi penulis, pilot, sempat pengin sekolah militer, cuma enggak jadi, karena mikirin mama di rumah sendiri. Papa kan pilot, jarang ke rumah. Jadi, aku harus jagain mama juga,” jawab Devano Danendra.