Dewa 19 feat Ari Lasso: Mudah-mudahan Ahmad Dhani Segera Merdeka

18 Agustus 2019 4:06 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dewa 19 ft. Ari Lasso dan Dul Jaelani. Foto: Alexander Vito/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Dewa 19 ft. Ari Lasso dan Dul Jaelani. Foto: Alexander Vito/kumparan
ADVERTISEMENT
Dewa 19 bersama Dul Jaelani dan Ari Lasso menjadi penampil terakhir dalam Festival Mesin Waktu yang digelar di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (17/8). Sekitar 11 lagu dinyanyikan oleh Ari Lasso dengan "Cukup Siti Nurbaya" sebagai lagu penggebrak.
ADVERTISEMENT
"Selamat malam, semuanya. Merdeka!" ucap Ari Lasso sambil mengepalkan tangan kanannya, yang kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu 'Larut'.
Ari Lasso mengaku baru kali pertama tampil menghibur masyarakat di momen HUT RI, yang bertepatan dengan Festival Mesin Waktu. "Apa kabar, ini pertama kali Dewa 19 tampil di acara 17 Agustus. Di Indonesia jangan sampai ada pertengkaran, Kita semua harus selalu satu hati," terang Ari Lasso melanjutkan lantunan 'Satu Hati'.
Di tengah penampilannya, Ari Lasso membakar semangat para penonton. Ia meminta penonton ikut bernyanyi bersama di momen kemerdekaan ini.
"Kayaknya Festival Mesin Waktu, tapi sepertinya mesinnya enggak bekerja. Kok, sepertinya, yang nonton anak kecil semua," sindir Ari Lasso.
Dewa 19 ft. Ari Lasso dan Dul Jaelani. Foto: Alexander Vito/kumparan
Tak lupa, di tengah-tengah alunan musik, pria asal Surabaya itu berharap agar sahabatnya, Ahmad Dhani, segera bebas dari kurungan penjara. Saat ini, Ahmad Dhani sedang menjalani hukuman 1,5 tahun penjara atas kasus ujaran kebencian.
ADVERTISEMENT
"Mudah-mudahan setelah kemerdekaan ini, Ahmad Dhani juga merdeka," kata Ari Lasso, lantang.
Penampilan Dewa 19 memang sangat mencuri perhatian penonton. Terlebih lagi, posisi keyboardis yang biasanya diisi oleh Ahmad Dhani, untuk sementara diganti oleh Dul, putra Ahmad Dhani.
Ari Lasso di Prambanan Jazz 2019, Candi Prambanan, Yogyakarta, Minggu (7/7). Foto: Hazliansyah/kumparan
Sejumlah lagu seperti ‘Arjuna’, ‘Cintakan Membawamu’, ‘Kirana’, 'Roman Picisan' hingga 'Pupus' dibawakan dibawakan Dewa 19 dengan diiringi teriakan penonton yang ikut bernyanyi bersama. Sementara sebagai penutupnya, dua lagu andalan, 'Kangen' dan 'Kamulah Satu Satunya', berhasil menghipnotis penonton.
Selain menampilkan Dewa 19, Festival Mesin Waktu juga menyuguhkan penampilan Rida Sita Dewi, P-Project, 90's Time Warp, hingga Glenn Fredly.