Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Di Jepang Tak Terkenal, Haruka Eks JKT48 Pilih Berkarier di Indonesia
5 Juli 2018 18:21 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
Setelah memutuskan hengkang dari idol grup JKT48 pada 2016 lalu, Haruka Nakawaga atau biasa dikenal dengan Haruka, kini tengah merintis karier seorang diri.
ADVERTISEMENT
Kepopuleran Haruka di dunia hiburan Tanah Air, membuatnya nyaman untuk terus bisa berkarya di Indonesia. Apalagi menurutnya, ia lebih populer di Indonesia dibandingkan di Jepang.
“Di Jepang mah enggak terkenal aku, enggak ada yang tahu, makanya di Indonesia saja. Sekarang ada yang bilang, ‘Kok enggak di Jepang saja?’ 'Di Jepang aku enggak terkenal, enggak ada kerjaan, enggak bisa makan’, aku bilang saja gitu,” kata Haruka saat ditemui di Hotel Morrisey, Jakarta Pusat, Kamis (5/7).
Wajahnya pun kini kerap wara-wiri di televisi untuk memandu acara, atau bahkan sebagai komedian karena tingkah polos dan lucunya. Haruka juga saat ini tengah disibukkan berbagai kegiatanya syuting di Indonesia maupun di negara asalnya, Jepang.
“Syuting iklan kayak gini sama di TV juga, dan ada kerjaan di Jepang juga sekarang, sedikit-sedikit. Kadang pulang ke Jepang juga. Sekarang ada satu lagi (proyek), mau bikin bareng-bareng. Banyak yang tanya mau nyanyi lagi apa engga? Jawabannya mau, tapi emang lagi persiapan,” sambungnya.
ADVERTISEMENT
Walaupun mengaku akan ada persiapan untuk kembali terjun ke dunia tarik suara, namun Haruka belum mampu menjabarkannya lebih lanjut.
“Eh, insyaallah (akan nyanyi lagi). Kalau bilang single iya, tapi kalau bilang bukan single, iya juga. Masih rahasialah pokoknya,” ucapnya seraya tersenyum.
Tutur bahasa Indonesia yang semakin fasih pun membuat Haruka percaya diri untuk kembali terjun ke dunia tarik suara. Hal ini tidak luput dari bantuan beberapa temannya untuk melatih tutur bahasa Indonesia.
“Mungkin sering masuk TV Indonesia kali, jadi belajar banyak dari MC-nya kayak dulu sama Mas Uya, dari dia banyak (belajar). Dulu Om Sule, sama teman-teman JKT48 kalau main pakai bahasa Indonesia kan,” ujarnya.
Tak hanya ingin menyalurkan bakatnya di dunia tarik suara, perempuan yang pernah menjadi presenter tamu di 'Ini Talkshow' itu juga ingin terjun ke seni peran.
ADVERTISEMENT
"Kalau syuting film atau sinetron belum ada, tapi rencananya mau ikut syuting film. Tapi nanti lihat saja, masih belum,” imbuhnya.