Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Diminta Hapus Bio Berisi Selawat di IG, Rachel Vennya Beri Balasan Menohok
5 Oktober 2023 7:59 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Selebgram Rachel Vennya tengah berlibur ke Inggris bersama kekasihnya, Salim Nauderer, dan sahabat-sahabatnya. Ia tak segan mengunggah foto-foto mesranya bersama Salim ke Instagram .
ADVERTISEMENT
Di tengah keseruan liburannya, Rachel terganggu dengan komentar salah satu netizen. Netizen itu meminta ibu dua anak tersebut untuk menghapus bio berisi selawat di Instagramnya.
Sang netizen mengisyaratkan bahwa bio selawat itu berbanding terbalik dengan unggahan mesra Rachel dan Salim. Terkait hal tersebut, Rachel pun memberikan tanggapan.
Ia mengunggah isi DM netizen itu ke Instagram Story. Mantan istri Niko Al Hakim ini mengungkapkan bahwa ini bukan pertama kali dirinya diminta menghapus bio selawat oleh netizen.
Saking merasa insecure, Rachel sampai bertanya pada pemuka agama apakah dirinya salah dengan meletakkan kalimat selawat di bio Instagramnya.
"Aku sampai beneran tanya ke ustaz, apa aku yang banyak dosa begini enggak boleh taruh selawat di bio aku? Yang mana foto aku kelihatan aurat dll," tulis Rachel Vennya .
"Aku dapat jawaban kalau 'boleh', karena semua orang boleh berselawat, taruh di bio, caption, mana pun enggak ada larangan buat siapa pun," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, Rachel tak ingin berdebat lebih lanjut. Ia memilih untuk mengalah dan mengabulkan permintaan netizen itu.
"Orang punya pandangannya masing-masing. Kalau keputusanku naruh selawat di bio jadi bikin gonjang-ganjing, aku ngalah dan aku lepas saja biar semua senang. Ibadahku biar Allah yang tahu," tuturnya.
Alasan Rachel Vennya Pasang Bio Berisi Selawat di Instagram
Rachel Vennya kemudian menjelaskan alasan dirinya memasang bio berisi selawat di Instagram. Semua berawal ketika dirinya baru memiliki anak.
"Mamaku suruh aku banyak-banyak selawat, yang ngikutin aku pasti tahu kalau aku lihat barang yang aku mau atau orang cakep saja, aku pasti berselawat. Ya memang gitu saja aku," tutupnya.