Dua Minggu Tayang, Film Mudik Ditonton oleh Lebih dari 55 Ribu Orang Indonesia

15 September 2020 18:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Film Mudik. Foto: Instagram/@relatef1lms
zoom-in-whitePerbesar
Film Mudik. Foto: Instagram/@relatef1lms
ADVERTISEMENT
Mudik adalah film dari Lifelike Pictures yang saat ini tayang di Mola TV. Baru dua minggu, film tersebut telah ditonton oleh lebih dari 55 ribu orang di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Film disutradarai oleh Adriyanto Dewo. Sementara itu, Perlita Desiani dan Sheila Timothy menjadi produser dari film tersebut.
Sheila Timothy, selaku produser Lifelike Pictures sendiri tidak menyangka jika jumlah penonton bisa mencapai angka di atas 55 ribu. Apalagi, hal itu terjadi hanya dalam kurun waktu dua minggu.
"Ini suatu kejutan yang menyenangkan. Apresiasi yang luar biasa ini sangat berarti bagi kami para filmmaker sekaligus menjadi bukti bahwa banyak pencinta film yang rindu menonton film-film lokal yang berkualitas," ungkap Sheila dalam siaran pers diterima kumparan, Selasa (15/9).
Film Mudik. Foto: Instagram/@relatef1lms
Film Mudik dibintangi oleh Putri Ayudya, Ibnu Jamil, Asmara Abigail, dan Yoga Pratama. Film berkisah tentang sepasang suami istri, Aida (Putri Ayudya) dan Firman (Ibnu Jamil), yang pulang kampung jelang Hari Raya Lebaran.
ADVERTISEMENT
Dalam perjalanan, terjadi sebuah insiden nahas yang memaksa mereka berdua berurusan dengan gadis desa bernama Santi (Asmara Abigail). Hal itu jelas menghambat perjalanan, namun memberi pencerahan terhadap hubungan rumah tangga mereka yang sedang kacau.
Sederet artis papan atas Indonesia juga menyukai drama dan konflik yang ditawarkan film Mudik. Salah satunya adalah Arie Kriting yang memberi komentar positif mengenai film Mudik.
“Nonton film itu tidak melulu soal hiburan yang menyenangkan hati. Menonton film yang penuh dengan pelajaran mengenai rasa juga adalah sebuah kenikmatan dalam menonton," tulis Arie.
"#FilmMudik produksi @lifelikepictures ini salah satu film yang bisa membuat kita ikut merasakan perjalanan tokoh di dalamnya. Cobalah kawan sekalian menonton film Mudik juga, lalu kita mengingat lagi ingin menjadi manusia seperti apa kita ini," sambungnya.
ADVERTISEMENT
Sebelum meraih atensi di Mola TV, film Mudik sudah terlebih dahulu terkenal di kancah internasional. Ya, film tersebut mewakili Indonesia di ajang CinemAsia Film Festival Amsterdam, Belanda pada April lalu.