Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
DWP 2022 Siap Digelar 9—11 Desember 2022, Dimeriahkan Zedd hingga DJ Snake
18 Agustus 2022 15:01 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Djakarta Warehouse Project atau DWP merupakan festival musik EDM terbesar di Indonesia. Setelah dua tahun terdampak pandemi COVID-19 pada 2020 dan 2021, kini Ismaya Live kembali menggelar DWP secara offline.
ADVERTISEMENT
Ismaya pun sudah mengumumkan deretan DJ dan produser EDM yang siap tampil di DWP 2022. Pertama, ada Armin van Buuren yang pastinya sudah tidak asing di kancah musik house dunia. Di Indonesia, musik-musik Armin van Buuren sangat digemari, terlebih di berbagai bar dan kelab besar di Jakarta.
Selain itu, ada pula DJ Snake yang sudah pernah tampil di DWP pada 2016. Lalu, ada Hardwell, produser yang mempopulerkan lagu Dare You bersama Matthew Koma.
Illenium menjadi satu-satunya penampil DWP 2022 yang belum pernah ke Indonesia sebelumnya. Kedatangan Illenium di tahun ini tentu menjadi sangat istimewa bagi banyak penggemar.
Kemudian, ada Madeon yang siap tampil dengan live set di DWP 2022. Bagi Madeon, ini tentu akan jadi penampilan yang istimewa karena sebelumnya Madeon manggung di Indonesia dalam gelaran WTF 2015, bukan DWP.
ADVERTISEMENT
Tiga nama terakhir yang diumumkan mungkin menjadi yang paling besar di skena EDM Indonesia. Mereka adalah Martin Garrix, Yellow Claw, dan Zedd.
Ketiga sangat sering manggung di Indonesia dan tentunya memiliki banyak penggemar. Karena itu, pasti banyak orang siap menyambut penampilan mereka dengan antusias.
Pengumuman ini baru line pertama. Nantinya, masih ada banyak penampil lain yang diumumkan, termasuk DJ dan produser EDM dari Indonesia.
Jika melihat unggahan Instagram dari @djakartawarehouseproject bisa terlihat bagaimana para musisi yang disebutkan di atas sangat antusias.
DJ Snake, Martin Garrix, dan Zedd bahkan turut menuliskan komentar mereka. Hal ini lantas membuat netizen riuh menyambut mereka.
"Can't wait to see you," tulis seorang netizen di komentar Zedd.
ADVERTISEMENT
"See you," tulis netizen di komentar DJ Snake yang hanya memberikan emoji bendera Indonesia.
Rencananya, DWP 2022 siap digelar selama tiga hari, yakni pada 9, 10, dan 11 Desember 2022. Penyelenggaraannya masih akan berlokasi di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi media sosial dari Djakarta Warehouse project. Tiket termurah yang saat ini bisa dibeli ada di harga Rp 2,4 juta (GA Presale 3).