Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Edward Akbar Santai Tahu Anaknya ke Sekolah Naik Angkot: Buat Daya Juang Mereka
13 Agustus 2024 8:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mengetahui hal tersebut, Edward tampaknya tak mau ambil pusing. Ia tampak santai dengan keluhan Kimberly yang mengaku susah saat anak-anak membutuhkan mobil untuk keseharian mereka.
"Saya juga naik sepeda, kok," kata Edward Akbar di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (12/8).
Alih-alih kasihan dengan anak-anak yang menjadi terbatas kegiatannya, Edward malah menyinggung soal daya juang. Ya, Edward berharap anak-anaknya bisa belajar berjuang sejak dini untuk masa depan mereka.
"Enggak apa-apa (naik angkot), buat daya juang anak-anak di masa depan," ujarnya santai.
Dalam kesempatan itu, Edward terlihat mulai emosi saat disinggung soal komentar netizen yang menyebut dirinya mengajak Kimberly hidup susah selama menikah.
"Bukan diajak susah, kan, dia sudah tahu dari awal," katanya dengan nada ketus.
ADVERTISEMENT
Lantas, alasan apa yang membuat Edward tak mau memberikan mobil kepada Kimberly demi kedua anak mereka, aktor berusia 38 tahun ini hanya menjawab singkat,
"Tunggu putusan pengadilan, bismillah," pungkasnya.
Sebelumnya, Kimberly Ryder sempat curhat bahwa ia membutuhkan mobil untuk menghadiri kegiatan dalam waktu cepat.
"Cuma ada saat-saatnya butuh mobil cepat-cepat gitu. Pergi cepat-cepat, itu agak ribet, ya," kata Kimberly di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Rabu (7/8).
Untuk pergi ke mana-mana, Kimberly tak masalah menggunakan fasilitas taksi online. Namun, kendaraan pribadi bisa berguna untuk mengantar anak-anak sekolah.
"Pokoknya kebutuhan keseharian kita. Kalau aku, kan, kerja sudah biasa, sih, naik taksi online atau dijemput, gampang. Biasanya anak-anak, sih, yang ribet," tutur Kimberly.
ADVERTISEMENT
Selain itu, perempuan 31 tahun tersebut juga mengkhawatirkan jika ada kondisi darurat pada dirinya maupun anak-anaknya.
"Cuma aku kepikiran saja kalau emergency nih, amit-amit, ya, anak-anak kenapa-kenapa perlu ke rumah sakit atau apa, itu saja yang susah, masa nunggu bajaj datang kan. Jadi itu saja sih, disayangkan," ucap Kimberly.
Kimberly Ryder melaporkan Edward Akbar dan seseorang berinisial NL ke polisi terkait dugaan penggelapan mobil. Kimberly memasukkan laporan pada 27 Juni lalu.
Dugaan penggelapan mobil yang menyeret Edward terjadi pada Mei 2023. Sebelum melapor ke polisi, Kimberly sempat meminta kembali mobil yang ia titipkan.