Eks One Direction, Liam Payne, Meninggal Dunia Usai Jatuh dari Balkon Hotel

17 Oktober 2024 6:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Liam Payne. Foto: Instagram/@liampayne
zoom-in-whitePerbesar
Liam Payne. Foto: Instagram/@liampayne
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mantan personel One Direction, Liam Payne, meninggal dunia setelah jatuh dari lantai tiga balkon hotel di Buenos Aires, Argentina, pada 16 Oktober 2024 waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Dilansir Reuters, dalam sebuah pernyataan, polisi mengatakan mereka dipanggil ke hotel di kawasan Palermo. Mereka diberi tahu ada pria yang agresif karena pengaruh obat-obatan dan alkohol.
Manajer hotel mendengar suara keras di belakang hotel. Saat polisi tiba, mereka menemukan seorang pria terjatuh dari balkon kamarnya.
Liam Payne. Foto: AFP/Tobias SCHWARZ
Petugas darurat mengkonfirmasi mengenai meninggalnya Liam Payne yang merupakan penyanyi asal Inggris berusia 31 tahun.
Dalam unggahan di X, MTV menyampaikan ucapan duka atas meninggalnya Liam Payne.
"Kami sangat sedih mengetahui meninggalnya Liam Payne secara tragis hari ini. Selama masa sulit ini, hati kami tetap bersama keluarga, orang-orang terkasih, dan penggemarnya,” tulis MTV.
Liam Payne Foto: Getty Images
Liam Payne memulai karier di dunia musik lewat ajang pencarian bakat The X-Factor pada 2010.
ADVERTISEMENT
Juri menyatukan Liam Payne dengan peserta lain di ajang tersebut, yakni Harry Styles, Zayn Malik, Niall Horan, dan Louis Tomlinson, hingga terbentuk One Direction.
Zayn Malik kemudian mengumumkan keluar dari One Direction pada 2015 setelah mereka merilis empat album.
Pada 2016, One Direction mengumumkan vakum tanpa batas waktu usai merilis album Made in the A.M.
Para personel One Direction memulai karier solo masing-masing. Payne sendiri merilis EP bertajuk First Time pada 2018 dan album panjang, LP1, setahun kemudian.