Elvy Sukaesih vs Rita Sugiarto, Siapa Pedangdut Favoritmu?

21 Februari 2018 12:15 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Elvy Sukaesih dan Rita Sugiarto (Foto: Facebook/Rita Sugiarto, 	D.N Mustika Sari/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Elvy Sukaesih dan Rita Sugiarto (Foto: Facebook/Rita Sugiarto, D.N Mustika Sari/kumparan)
ADVERTISEMENT
Elvy Sukaesih dan Rita Sugiarto merupakan dua pedangdut senior yang namanya melambung dan masih eksis di belantika musik Tanah Air hingga saat ini. Elvy bahkan dijuluki 'Ratu Dangdut', sementara Rita mendapat julukan 'Diva Dangdut'.
ADVERTISEMENT
Sebagai 'Ratu Dangdut', kepiawaian Elvy dalam menyanyikan lagu dengan cengkok khasnya sudah tidak perlu diragukan lagi. Lirikan mata juga menjadi ciri khas penampilan perempuan kelahiran 25 Juni 1951 itu.
Kecintaan dan minat Elvy pada musik sudah tampak sejak ia masih duduk di bangku sekolah dasar. Bakat musiknya diturunkan dari Muhamad Ali, ayahnya, yang merupakan seorang pemusik. Kala itu, Elvy kerap menemani sang ayah manggung di pesta pernikahan.
Pada usia 14 tahun, Elvy mengakhiri masa gadisnya dan menikah dengan seorang laki-laki keturunan Arab bernama Zaidun Zeidh Abu Bakar Jindan. Hanya saja, menikah di usia sangat muda tak membuat Elvy berhenti bermusik.
Elvy Sukaesih. (Foto: Adinda Githa Murti Sari Dewi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Elvy Sukaesih. (Foto: Adinda Githa Murti Sari Dewi/kumparan)
Dari pernikahannya dengan Zaidun, mereka dikaruniai enam orang anak. Satu di antaranya ialah Dhawiya Zaida yang mengikuti jejak Elvy di dunia hiburan dan saat ini sedang terjerat kasus penyalahgunaan narkotika.
ADVERTISEMENT
Karier Elvy sebagai pedangdut menanjak pada awal tahun 1970-an ketika ia bergabung dengan Orkes Melayu Sonata dan menjadi penyanyi pendamping Rhoma Irama. Sebelumnya, pemilik nama asli Else Sukaesih tersebut sempat bergabung dengan Orkes Melayu Pancaran Muda dan Orkes Melayu Purnama.
Namun, tidak lama kemudian Elvy memutuskan untuk bersolo karier. Selepas dari Orkes Melayu Sonata, namanya semakin bersinar dan tak pernah meredup hingga saat ini.
Selama puluhan tahun berkarier, sudah puluhan album dirilis Elvy. Beberapa di antaranya, yakni 'Cubit Cubitan', 'Colak-Colek', 'Elvy Sukaesih Vol. 2', 'Sumpah Benang Emas', 'Cincin Kepalsuan', 'Bisik-Bisik Tetangga', 'Gula-Gula', dan 'Seujung Kuku'.
Dengan julukan 'Ratu Dangdut' yang dimilikinya itu, beragam penghargaan juga telah diterima Elvy. Sebut saja penghargaan sebagai Artis Solo Wanita Dangdut Terbaik dalam AMI Award 2005, Golden Achivement Award Spirit Cultural Asean Communitas dari Kesultanan Djohor dan Kelantan pada 2015, dan Lifetime Achievement Award dalam SCTV Music Awards 2016.
ADVERTISEMENT
Pemilik nama sapaan Umi Elvy ini juga pernah menjajal kemampuan berakting. Film 'Kisah Cinta Rojali dan Zuleha' (1979), 'Irama Cinta' (1980), 'Gaya Merayu' (1980), 'Senggol-senggolan' (1980), dan 'Mandi Madu' (1986) menjadi bukti kiprahnya di dunia seni peran.
Meski kini usianya sudah tak muda lagi, Elvy tetap eksis di belantika musik dangdut Indonesia. Ia aktif menjadi juri di salah satu stasiun televisi dalam program kompetisi dangdut.
Tak jauh berbeda dengan Elvy, darah seni juga mengalir dalam diri Rita. Perempuan kelahiran 19 September 1965 tersebut mengawali kariernya di ranah musik pop.
Rita Sugiarto (Foto: Instagram @ ritsu1909)
zoom-in-whitePerbesar
Rita Sugiarto (Foto: Instagram @ ritsu1909)
Pada awal kariernya, Elvy berhasil menjuarai festival musik pop dari tingkat kotamadya hingga provinsi. Untuk mendapatkan karier yang lebih baik, ia kemudian memutuskan pindah ke Jakarta.
ADVERTISEMENT
Rita lalu bergabung dengan Orkes Melayu Soneta milik Rhoma Irama pada 1976. Sekitar 20 album dirilis saat Rita bergabung dalam orkes kenamaan ini, antara lain 'Darah Muda', 'Begadang II', 'Gitar Tua', dan 'Pemilu'.
Perjalanan kariernya bersama Soneta hanya sampai tahun 1981. Setelah itu, Rita memutuskan untuk bersolo karier.
Bersama Zacky Jimah pria yang dinikahinya pada 1981, Rita membentuk Orkes Melayu Jackta Group. Album perdana orkes ini berjudul 'Vol 1' dengan single andalan 'Jacky' yang kasetnya terjual dua juta keping.
Puluhan album berhasil dirilis Rita selama dirinya berkarier di dunia musik dangdut. Beberapa di antaranya 'Zaenal', 'Abang Kumis', 'Bang Romi', 'Makan Darah', 'Bukan yang Kupinta', 'Manja', dan 'Iki Weke Sopo'.
ADVERTISEMENT
Suaranya yang lantang dan tinggi membuat Rita memiliki ciri khas tersendiri dalam ranah dangdut. Tak mengherankan ketika ia mampu meraih berbagai penghargaan melalui kiprahnya sebagai penyanyi dangdut.
Rita mendapat penghargaan sebagai Penyanyi Dangdut Wanita Terbaik dalam Anugerah Dangdut Indonesia 2016 dan Lifetime Achievement dalam Anugerah Dangdut Indonesia 2015. Pada 2017, Rita bahkan bersaing dengan sejumlah penyanyi dangdut muda, seperti Ayu Ting-Ting, Erie Suzan, Lesti 'Kejora', dan Fildan D'Academy, dalam nominasi kategori lagu dangdut terpopuler dalam Indonesia Dangdut Award.
Jadi, mana yang menjadi favoritmu, Ratu Dangdut Elvy Sukaesih atau Diva Dangdut Rita Sugiarto?