Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Fadli Akhmad Beri Rp 500 Ribu untuk Anaknya yang Berpuasa Penuh
23 Mei 2018 17:06 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
ADVERTISEMENT
Memasuki bulan suci Ramadhan, presenter Fadli Akhmad kembali kebanjiran job untuk menjadi pembawa acara, sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Hal tersebut membuatnya terpaksa harus lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah.
ADVERTISEMENT
Walau begitu, pemilik nama lengkap Fadli Akhmad ini tetap meluangkan waktu untuk berkumpul bersama keluarga tercintanya. Saudara kembar Fadlan Muhammad ini pun merasa bersyukur karena anak-anaknya tak banyak protes tentang kesibukannya.
“Tahun ini enggak ada complain. Anak-anak tahu aku bisa di hari Sabtu dan Minggu. Kalau enggak ada acara sama anak-anak, baru aku ikut acara lain,” ungkap Fadli saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (23/5).
Tahun ini, empat anak Fadli, sampai yang paling kecil, Rachmat Raqilla, sudah mencoba untuk berpuasa. Meski hanya berpuasa untuk beberapa jam saja, Fadli tetap menghargai usahanya untuk mencoba menjalankan ibadah puasa sesuai perintah agama.
“Yang kecil aja belum (puasa penuh), kan masih 4 tahun. Bangun tidur, dia coba puasa, nanti kalau enggak kuat, satu jam setelahnya dia buka. Yang penting dia latihanlah ya,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
Pemain sinetron 'Cinderella' itu mengatakan bahwa mengajari anak untuk berpuasa sejak kecil sangatlah baik. Ia mengibaratkannya seperti sebuah kawat yang lebih mudah untuk dibengkokkan daripada tiang listrik yang besar.
Selain itu, Fadli juga mempergunakan ayat-ayat suci Al-Quran untuk memberi tahu anak-anak betapa pentingnya berpuasa di bulan suci Ramadhan.
“Yang penting mereka menghargai dan mengerti, karena puasa ini yang nilai pahalanya Allah langsung, enggak melalui malaikat yang catat. Itu yang kita tanamkan,” katanya.
Fadli juga punya trik khusus untuk memberikan semangat kepada anaknya yang berpuasa. Ia rela mengeluarkan uang cukup besar untuk membelikan hadiah pada anak-anaknya, jika mereka mampu berpuasa penuh tanpa bolong.
“Karena kalau puasa full, aku kasih hadiah Rp 500 ribu. Jadi senang kan mereka, dan kalau mau batal satu, sayang,” tutupnya.
ADVERTISEMENT