Farhat Abbas soal Ancaman Hajar Denny Sumargo: Itu Singkatan Hukum Jamin Rakyat

20 November 2024 9:00 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Farhat Abbas usai membuat laporan ke Polda Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Farhat Abbas usai membuat laporan ke Polda Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Farhat Abbas buka suara usai dilaporkan Denny Sumargo atas kasus dugaan pengancaman.
ADVERTISEMENT
Farhat pun tak ambil pusing karena ia menilai pria yang akrab disapa Densu itu ketakutan usai dipolisikan oleh Farhat. Farhat malah mempertanyakan mengapa baru sekarang ia lapor polisi setelah merasa terancam dan memilih menyatroni rumah Farhat.
""Katanya Siri na Pacce, berarti kan dia gagah. Sekarang dia balik, istri dan anak saya terancam. Kalau lo terancam, lo lapor polisi, jangan datang ke rumah gue," ujar Farhat Abbas di Polda Metro Jaya, belum lama ini.

Farhat Abbas Bantah Akan Menghajar Denny Sumargo

Dalam kesempatan itu, Farhat mengungkap pernyataannya soal hajar Densu beberapa waktu lalu. Farhat menyebut Densu keliru mengartikan maksud pernyataan itu.
"Waktu dia tanyakan sama saya di rumah, itu, tuh, salam hajar (singkatan dari) hukum jamin rakyat. Jadi bukan hajar mukul," ujar Farhat.
ADVERTISEMENT
Aktor Denny Sumargo saat hadir di press screening film Twivortiare di Plaza Indonesia, Jakarta. Foto: Ronny
Kendati demikian, mantan suami Nia Daniaty ini mengatakan bila Densu bersikap kurang ajar di rumahnya saat itu, ia tak segan-segan menghajarnya.
"Kalau dia kurang ajar, dia datangi rumah saya, dia bikin keonaran, dia membuat kata yang menghina saya menyebut t** itu, saya hajar. Itu hajar dalam arti ketika dia menyerang saya," pungkasnya.