Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Film 13 Bom di Jakarta Tayang Perdana di Indonesia dalam JAFF 2023
18 November 2023 12:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Film dari Visinema Pictures itu pun siap untuk tayang perdana di Indonesia dalam perhelatan Jogja-NETPAC Asian Film Festival atau JAFF 2023.
Rencananya, 13 Bom di Jakarta akan ditayangkan sebagai film penutup di JAFF 2023 pada 2 Desember 2023. Menurut sutradara film tersebut, Angga Dwimas Sasongko, penayangan di JAFF 2023 jadi suatu kehormatan.
"Terima kasih kepada tim JAFF sudah memilih 13 Bom di Jakarta, film terbaru dari Visinema yang akan jadi film penutup. Ini menjadi kehormatan bagi kami sebagai filmmakers," ungkap Angga dalam siaran pers yang kumparan terima.
Angga merasa, ini adalah sebuah kesempatan yang sangat besar. Apalagi, menurut Angga, 13 Bom di Jakarta adalah produksi film terbesar yang pernah ia buat.
ADVERTISEMENT
"Mudah-mudahan, 13 Bom di Jakarta bisa dinikmati oleh para penikmat film di JAFF dan kalau ada filmmakers generasi baru yang nanti nonton bisa menginspirasi bahwa kita di Indonesia bisa bikin film tanpa batasan apa pun," tuturnya.
Selain 13 Bom di Jakarta, ada tiga film Visinema Pictures lain yang juga masuk ke JAFF 2023. Ada Ali Topan dan Onde Mande! yang terpilih untuk berkompetisi di kategori Indonesian Screen Awards bersama 6 film lainnya.
Ada pula 24 Jam Bersama Gaspar yang masuk nominasi dalam kategori Panorama. Film ini pun akan diputar perdana di Indonesia setelah sempat premiere di sejumlah festival film internasional beberapa waktu lalu.
"Kami bangga sekali, 4 film dari produksi Visinema bisa dipilih dan diputar di JAFF 2023. JAFF membantu Visinema untuk bisa lebih dekat dengan penonton. Terima kasih atas kepercayaan ini," ujar Angga.
ADVERTISEMENT