Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Gary Oldman: Batman dan Harry Potter Menyelamatkanku
20 Desember 2023 14:59 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Aktor Gary Oldman mengungkapkan bahwa bermain di film Harry Potter dan Batman menyelamatkan dirinya.
ADVERTISEMENT
Dilansir Entertainment Weekly, Gary Oldman merasa diselamatkan oleh Batman dan Harry Potter ketika ia berstatus sebagai orang tua tunggal.
Oldman menyandang status itu setelah bercerai dengan istrinya, Donya Fiorentino, pada 2001. Pria 65 tahun ini memiliki tiga anak yakni Alfie, Gulliver, dan Charlie, serta seorang anak sambung bernama William.
"Pada usia 42 tahun, saya terbangun dalam keadaan bercerai dan saya mempunyai hak asuh atas anak-anak ini," kata Oldman dalam acara The Drew Barrymore Show.
Gary Oldman mengatakan bukan hal yang mudah untuk mengurus anak sebagai seorang orang tua tunggal.
Terlebih, ketika ia harus melakoni pekerjaannya sebagai seorang aktor dan menjalani proses syuting di berbagai belahan dunia.
"Di mana banyak produksi (syuting), di Hongaria, Budapest, Praha, Australia, Anda tahu, semua tempat tersebut," tutur Oldman.
ADVERTISEMENT
Hal itu, kata Oldman, membuatnya menolak banyak tawaran pekerjaan. Sehingga, ia bisa bersama dengan anak-anaknya.
Gary Oldman Ungkap Alasan Batman dan Harry Potter Bisa Menyelamatkannya
Oldman kemudian mengungkapkan kepada Drew Barrymore alasan mengapa film Batman dan Harry Potter bisa menyelamatkan dirinya.
"Saya kasih tahu Anda, keduanya (Batman dan Harry Potter), benar-benar menyelamatkan saya, karena itu berarti saya bisa dapat melakukan sedikit pekerjaan untuk memperoleh uang sebanyak-banyaknya dan kemudian bisa pulang bersama anak-anak," ucap Oldman.
Oldman berperan sebagai Sirius Black di empat film Harry Potter, dimulai dengan Harry Potter and The Prisoner of Azkaban pada 2004.
Kemudian Oldman bermain dalam trilogi film Batman besutan Christopher Nolan, dimulai dengan Batman Begins pada 2005. Di film itu, ia berperan sebagai James Gordon.
ADVERTISEMENT