Hanum Rais Angkat Bicara soal Film 'Hanum & Rangga' yang Dihujat

17 November 2018 16:01 WIB
Hanum Rais dan suami, Rangga Almahendra angkat bicara soal hujatan film 'Hanum & Rangga: Faith in the City' (Foto: Instagram @hanumrais)
zoom-in-whitePerbesar
Hanum Rais dan suami, Rangga Almahendra angkat bicara soal hujatan film 'Hanum & Rangga: Faith in the City' (Foto: Instagram @hanumrais)
ADVERTISEMENT
Film 'Hanum & Rangga: Faith in the City' yang tayang pada 8 November lalu tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial. Sebab, beredar sebuah surat undangan berisi ajakan untuk pengajar maupun mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) untuk menonton film tersebut.
ADVERTISEMENT
Surat yang ditulis pada 24 Oktober itu diketahui dibuat oleh Hanum Rais selaku penulis novel tersebut. Melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram @hanumrais, Hanum Salsabiela Rais dan sang suami, Rangga Almahendra, angkat bicara terkait masalah itu.
Mereka sangat menyayangkan atas hujatan dan intimidasi di media sosial yang dilakukan netizen terhadap film 'Hanum & Rangga: Faith in the City'.
"Janganlah hasrat politik harus menodai karya seni," kata Hanum Rais dalam video yang belum lama ini diunggahnya.
Mereka pun mengungkapkan permohonan maafnya kepada produser film, Manoj Punjabi, para pemain, dan tim produksi film tersebut atas kejadian yang menyeret film 'Hanum & Rangga: Faith in the City'
"Hanya karena kata Rais yang melekat di belakang kami, rekan-rekan juga harus menerima juga hujan hujatan dan kata kata kotor," lanjut perempuan berusia 36 tahun tersebut.
ADVERTISEMENT
"Bagi netizen yang masih ingin menyalurkan hasrat hujatan, silakan ditujukan kepada kami saja. Jangan melibatkan tim produksi dan artis yang sudah bekerja profesional siang malam untuk membuat karya film inni dengan sepenuh hati," lanjutnya.
Tak lupa, mereka juga mengucapkan terima kasih kepada penonton yang sudah meluangkan waktunya untuk menyaksikan film tersebut. "Semoga menjadi bagian menyebarkan semangat kebaikan untuk bangsa ini," kata Rangga.
Rio Dewanto dan Acha Septriasa beradu akting (Foto: MD Pictures)
zoom-in-whitePerbesar
Rio Dewanto dan Acha Septriasa beradu akting (Foto: MD Pictures)
Dari unggahannya itu, beragam komentar pro dan kontra netizen pun kembali muncul. Sebagian netizen ada yang menyalahkan bukan karena nama belakang Hanum, tapi hal tersebut terjadi karena ulah dirinya sendiri. Sebagian lainnya ada yang membela Hanum untuk tetap berkarya di tengah hal tersebut.
Sebelumnya, film 'Hanum & Rangga: Faith in the City' dan 'A Man Called Ahok' yang tayang bersamaan di seluruh bioskop Tanah Air juga sempat dibanding-bandingkan oleh netizen dari jumlah penontonnya.
Film 'Hanum & Rangga' dan 'A Man Called Ahok' (Foto: www.21cineplex.com)
zoom-in-whitePerbesar
Film 'Hanum & Rangga' dan 'A Man Called Ahok' (Foto: www.21cineplex.com)
Pada 11 November lalu, jumlah penonton film 'A Man Called Ahok' ungguli 'Hanum & Rangga: Faith in the City'. Kala itu, dalam situs filmindonesia.co.id, tertulis penonton 'A Man Called Ahok' telah mencapai 103.002 penonton. Sedangkan 'Hanum & Rangga: Faith in the City' hanya mendapatkan 45 ribu penonton.
ADVERTISEMENT
Sehari kemudian, jumlah penonton 'Hanum & Rangga: Faith in the City' telah bertambah. Namun, film 'A Man Called Ahok' masih berada di angka yang sama. Saat itu tercatat jumlah penonton film 'Hanum & Rangga: Faith in the City' berjumlah 201.378 penonton.
Tak berselang lama, data jumlah film yang dibintangi Daniel Mananta itu diperbaharui di situs tersebut. Tercatat sudah ada 587.747 penonton yang menyaksikan film 'A Man Called Ahok' setelah 4 hari naik layar.
Namun kini, setelah 9 hari tayang di bioskop, dalam situs tersebut kembali tercatat sudah ada 308.480 yang menonton film 'Hanum & Rangga: Faith in the City'. Sedangkan, film 'A Man Called Ahok' tembus 953.476 penonton.