Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Hanya Main Film Komedi, Aktor Ini Sampai Cedera Retak Tulang Leher
28 Juli 2017 16:39 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
ADVERTISEMENT
Ike Barinholtz saat ini sedang terbaring lemah di rumah sakit. Dia baru saja mengalami kecelakaan di lokasi shooting film ‘The Pact’ (2018).
ADVERTISEMENT
Aktor berusia 40 tahun ini memang bukan golongan Van Damme, Jason Statham atau Iko Uwais, yang harus menyiapkan ketahanan fisik tinggi dalam adegan pertarungan. Dia hanya memainkan salah satu tokoh untuk film komedi bersama John Cena—ya, si pegulat itu—dan Leslie Mann. Film itu dijadwalkan tayang ke bioskop AS pada 4 April 2018.
Leslie cedera bukan karena adegan perkelahian. Dia mengalami insiden kecelakaan jatuh dari tempat tinggi di lokasi shooting, sehingga ada bagian tulang lehernya yang retak.
“Aku tahu ada yang tidak beres. Insiden itu menakutkan,” katanya kepada People. Insiden itu terjadi beberapa waktu lalu. Saat ini ia dalam tahap pemulihan.
Barinholtz menambahkan, “Beruntungnya, aku punya dokter-dokter yang benar-benar membantu untuk pemulihan. Aku melakukan apa yang mereka minta.”
ADVERTISEMENT
Dokter meminta Barinholtz untuk menggunakan penyangga leher hingga bagian yang retak sembuh. “Terlihat keren, apalagi saat musim panas,” katanya bercanda.
Gara-gara cedera itu, proyek lain Barinholtz, serial ‘The Mindy Project’, harus melakukan penyesuaian cerita. “Aku memainkan karakter yang mengalami retak leher setelah jatuh dari tempat tidur dan itu benar-benar meyakinkan.”
Barinholtz menyikapi musibah tersebut dengan sikap yang bijak. Dia berusaha mengambil hikmah. Mungkin bagi sebagian orang terdengar klise, tapi seperti kata Paul Coelho, “Hal-hal sederhana dalam hidup (adalah) yang paling luar biasa, hanya orang-orang yang bijak yang dapat memahaminya.”
“Terkadang butuh rasa sakit hingga kamu sadar betapa dirimu beruntung memiliki orang-orang baik di kehidupanmu,” kata aktor yang juga membintangi film 'Neighbors'.
ADVERTISEMENT
“Keluargaku telah merawatku dengan sangat baik.”