Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Hasil Sidang Mediasi: Aming Tetap Ingin Cerai
23 Maret 2017 13:59 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT
Sidang cerai perdana pasangan Aming Supriatna Sugandhi dan Evelyn Nada Anjani telah selesai digelar. Sidang yang beragendakan mediasi ini digelar kurang lebih selama hampir 2 jam.
ADVERTISEMENT
Saat memasuki ruang sidang terlihat raut wajah Aming diliputi ketegangan, sedangkan Evelyn terlihat sangat takut dan menangis. Tak henti-hentinya air mata membasahi pipi Evelyn. Kuasa hukum Evelyn, Henry Indraguna pun sampai harus menenangkan perempuan yang berprofesi sebagai seorang DJ tersebut.
Usai sidang mediasi digelar, Evelyn pun keluar dengan didampingi kuasa hukumnya. Terlihat sorot mata kekecewaan saat Evelyn memberikan keterangan pers terkait hasil mediasi. Ia mengaku hanya pasrah dengan keputusan sidang nantinya.
"Kalau saya sedih banget. Sudah enggak tahu lagi mau ngomong apa. Saya sudah tetap berusaha konsisten dari awal. Tapi keputusan dari suami saya belum ada keputusan yang baik. Saya hanya bisa menunggu mukjizat dari Allah," ungkap Evelyn dengan menahan tangis saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (23/3).
ADVERTISEMENT
Menurut Evelyn selama mediasi berlangsung masing-masing pihak mengutarakan keinginannya masing-masing. Namun rupanya agenda mediasi yang diharapkan berjalan dengan lancar itu berlangsung secara alot. Pihak Aming tetap pada keputusannya untuk berpisah.
"Saya tidak mengerti kenapa sampai dia mau cerai. Saya sudah benar-benar enggak tahu lagi. Semua penawaran sudah saya kasih, jalan keluar lain sudah saya berikan. Selain perceraian, coba cooling down dulu atau gimana, tapi dia bilang keputusannya sudah bulat. Ya, kita lihat saja nanti mudah-mudahan ada mukzizat," harapnya.
"Saya sudah lelah dan stres. Semuanya sampai hari ini sudah saya keluarkan hari ini. Saya sudah berusaha, semaksimal mungkin apa yang bisa saya lakukan ya saya lakukan. Selanjutnya di luar kemampuan saya. Saya serahkan kepada yang di atas, semoga hatinya (Aming) terbuka," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Baca Juga:
Di sisi lain, Aming yang ditemui di tempat terpisah usai mediasi mengaku akan tetap pada pendiriannya. Buat Aming, perceraian merupakan jalan terbaik untuk dirinya dan Evelyn.
"Saya memutuskan untuk tetap pisah apapun hasilnya. Semoga kedua belah pihak bisa menerima dengan lapang dada," ungkap Aming dengan nada tegas.
Meskipun bersikeras cerai, pria kelahiran 7 November 1980 ini tetap ingin menjalin silaturahmi dengan istrinya tersebut.
"Kalau dari saya pribadi sesuai seperti apa yang saya janjikan dan ikrarkan, saya tetap ingin menjalin hubungan baik silaturahmi jangan sampai terputus. Tapi kalau dari pihak sana memutuskan untuk seperti apa, itu sesuatu yang tidak bisa saya kontrol. Yang pasti awalnya baik-baik, akhirnya harus baik-baik juga," tutup Aming.
ADVERTISEMENT