Hotman Paris dan Galih Ginanjar

Hotman Paris Usai Galih Ginanjar Ditahan: Kemenangan Semua Wanita

12 Juli 2019 10:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hotman Paris dan Galih Ginanjar. Foto: Munady dan Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Hotman Paris dan Galih Ginanjar. Foto: Munady dan Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Hotman Paris dan kliennya, Fairuz A Rafiq menjadi pihak yang bisa bernapas lega setelah Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo Benua dinyatakan sebagai tersangka dan mulai ditahan di rutan Polda Metro Jaya, Jumat (12/7).
ADVERTISEMENT
Ketiganya menjadi tersangka atas laporan Fairuz ke polisi pada 1 Juli lalu. Istri Sonny Septian ini tidak terima dengan pernyataan yang dilontarkan Galih Ginanjar dalam video YouTube Rey Utami dan Pablo Benua.
Kini, mereka harus merasakan dampak dari perbuatan yang diduga mencemarkan nama baik Fairuz.
Sementara itu, Hotman Paris selaku kuasa hukum Fairuz A Rafiq, dalam postingan terbarunya di akun Instagram miliknya mengaku berterima kasih kepada seluruh jajaran kepolisian yang bertugas melakukan penyelidikan atas kasus 'Ikan Asin'.
Hotman merasa pihak kepolisian telah menjalankan tugas mereka dengan sebaik-baiknya, dengan menahan ketiga tersangka.
Tak hanya itu, dalam video yang diunggahnya, Hotman juga membacakan komentar Fairuz terkait kabar penahanan Galih, Pablo dan Rey.
ADVERTISEMENT
"Apa pesan Fairuz? Dia bilang 'Abang dan polisi sudah melakukan keadilan dan kejujuran kok. Allah maha tahu'," kata Hotman membacakan pesan yang dikirimkan oleh Fairuz.
Fairuz A Rafiq, Sonny Septian dan Hotman Paris Hutapea tiba di Komnas Perempuan, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (8/7). Foto: Aria Pradana/kumparan.
Tak hanya itu, dengan ditahannya ketiga tersangka dalam kasus 'Ikan Asin' ini, Hotman juga merasa ini sebagai kemenangan untuk seluruh wanita di Indonesia.
Dalam salah satu postingan foto yang memuat berita penahanan Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami, pengacara kondang tersebut menuliskan sebuah kalimat singkat sebagai keterangan foto.
"Kemenangan semua wanita Indonesia," tulisnya.
Fairuz A Rafiq di PMJ. Foto: Ainul Qalbli/kumparan
Sontak, postingan tersebut langsung dibanjiri komentar para selebriti dan juga netizen.
"Caption 💯," tulis artis Kirana Larasati.
"ALHAMDULILLAH AKHIRNYA.... TERIMAKASIH BANG HOTMAN TELAH MEMBANTU KASUS INI," tulis akun @tarisaap.
ADVERTISEMENT
"Biar dikasih menu tiap hari ikan asin di penjara sana," tulis akun @nilandjohan73
"Hidup bang hotman," tulis akun @olief_olifay.
Sebelumnya, Galih, Rey, dan Pablo dilaporkan Fairuz dengan Pasal 27 ayat (1) jo Pasal 43 ayat (1) dan atau Pasal 27 ayat (3) Jo Pasal 45 ayat (1) UU RI No. 19 tahun 2016 tentang ITE serta Pasal 310 dan 311 KUHP tentang pencemaran nama baik dan atau fitnah.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten